Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pelatih Fisik Lawan Unggah Foto Selfie Thailand-Vietnam Best Friends Forever, STY Unggah Video Ini

kedongkolan pendukung Indonesia bertambah karena ulah official tim Vietnam yang menggunggah foto selfie para pemain Thailand dan Vietnam, best friend

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pelatih Fisik Lawan Unggah Foto Selfie Thailand-Vietnam Best Friends Forever, STY Unggah Video Ini
tangkap layar
Tangkapan layar insta story dari pelatih fisik Timnas U-19 Vietnam Cuong Lecao yang mengunggah foto selfie para pemain Thailand dan Vietnam seusai laga penentuan Grup A Piala AFF U-19 2022. Unggahan itu menyertakan pernyataan yang menyebut Thailand dan Vietnam adalah teman baik selamanya. 

Pelatih Fisik Lawan Unggah Foto Selfie Thailand-Vietnam Best Friends Forever, STY Unggah Video Ini

TRIBUNNEWS.COM - Polemik kelolosan Timnas U-19 Thailand dan Timnas U-19 Vietnam ke Semifinal Piala AFF U-19 2022 terus berlanjut.

Hasil imbang 1-1 pada laga pamungkas fase Grup A Piala AFF U-19 2022 membuat Thailand dan Vietnam kompak menyingkirkan Timnas U-19 Indonesia dari persaingan di turnamen sepakbola untuk usia muda di bawah 19 tahun tersebut.

Atas situasi itu, suporter Timnas U-19 Indonesia umumnya sudah memaklumi aturan turnamen yang dipakai AFF sehingga membuat Thailand dan Vietnam lah yang lolos meski mereka kalah dalam hal produktivitas gol dari Indonesia.

Hanya, hal yang masih mengganjal dan membuat dongkol adalah cara-cara yang digunakan Thailand dan Vietnam untuk memperoleh kelolosan itu.

Baca juga: Ketua Umum PSSI Sebut Sekjen AFF Lihat Langsung Kelakuan Unfair Play Pemain Thailand dan Vietnam

Suporter Timnas U-19 Indonesia mengecam aksi para pemain Thailand dan Vietnam yang dianggap mencederai semangat fair play dalam pertandingan penentuan tersebut.

Belakangan, kedongkolan pendukung Indonesia bertambah karena ulah official tim Vietnam yang menggunggah foto selfie para pemain Thailand dan Vietnam sesudah laga penentuan itu.

Berita Rekomendasi

Akun fanspage @Timnas Indonesia di facebook mengunggah tangkapan layar dari insta story dari Pelatih fisik Timnas U-19 Vietnam Cuong Lecao.

"(bendera Vietnam) 1-1 (bendera Thailand) 75 mins enemies, 15 mis best friends forever (emoticon tertawa). what a game. Anyway, we're through to the semi final after 5 matches in.... 9 days. Great efforts from everyone!!! Time to recover and focus on the last stages,"

" 1-1=75 menit musuh, 15 menit sahabat selamanya sungguh permainan yang luar biasa. Bagaimanapun, kita lolos ke semi final setelah 5 pertandingan dalam 9 hari. Upaya besar dari semua orang!! Saatnya untuk pulih dan fokus pada tahap terakhir," tulis unggahan akun @caocuongle.

Baca juga: Kata Pelatih Thailand dan Vietnam Soal Hasil Seri yang Bikin Indonesia Tersingkir, Ada yang Gugup

Insta Story Selfie Thailand dan Vietnam
Tangkapan layar insta story dari pelatih fisik Timnas U-19 Vietnam Cuong Lecao yang mengunggah foto selfie para pemain Thailand dan Vietnam seusai laga penentuan Grup A Piala AFF U-19 2022. Unggahan itu menyertakan pernyataan yang menyebut Thailand dan Vietnam adalah teman baik selamanya.

Unggahan ini menambah kontroversi dari kelolosan Thailand dan Vietnam ke semifinal Piala AFF U-19 2022.

Disebutkan, unggahan ini bisa menjadi tambahan bukti kuat atas protes PSSI ke AFF soal dugaan tindak unfair play pemain Thailand dan Vietnam.

"Seluruh suporter Indonesia sudah ikhlas Indonesia gak lolos, hanya saja belum ikhlas karena ada "main sabun" antara Viet dan Thai itu lah yang menjadi protes saat ini. Sangat-sangat disayangkan, padahal masih tim di bawah umur, tapi sudah begitu...," tulis unggahan akun fanspage Timnas Indonesia di facebook.

Shin Tae-yong Unggah Video Beserta Pertanyaan 'Apakah Ini Fair Play?"

Pelatih Tim Nasional Indonesia U-19, Shin Tae-yong menyapa suporter usai pertandingan Timnas Indonesia U-19 melawan Timnas Myanmar U-19 dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (10/7/2022). Meskipun Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar dengan skor telak 5-1, namun Indonesia gagal melaju ke semifinal Piala AFF U-19 setelah hanya berada di posisi ketiga pada klasemen akhir penyisihan grup. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pelatih Tim Nasional Indonesia U-19, Shin Tae-yong menyapa suporter usai pertandingan Timnas Indonesia U-19 melawan Timnas Myanmar U-19 dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (10/7/2022). Meskipun Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar dengan skor telak 5-1, namun Indonesia gagal melaju ke semifinal Piala AFF U-19 setelah hanya berada di posisi ketiga pada klasemen akhir penyisihan grup. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Baca juga: Ketua Umum PSSI Sebut Sekjen AFF Lihat Langsung Kelakuan Unfair Play Pemain Thailand dan Vietnam

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
25
18
6
1
60
24
36
60
2
Arsenal
25
15
8
2
51
22
29
53
3
Nottm Forest
25
14
5
6
41
29
12
47
4
Man. City
25
13
5
7
52
35
17
44
5
Bournemouth
25
12
7
6
44
29
15
43
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas