Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Suporter Vietnam Marah, Desak Dinh The Nam Didepak Seusai Dicukur Malaysia 0-3 di Semifinal

Suporter Vietnam marah kalah di semifal mendesak pelatih Dinh The Nam mundur. Mereka menilai Vietnam akan kembali ke masa terburuk tanpa Park Hang-seo

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Suporter Vietnam Marah, Desak Dinh The Nam Didepak Seusai Dicukur Malaysia 0-3 di Semifinal
Tribunnews.com/Alfarizy AF
Pelatih Timnas U-19 Vietnam, Dinh The Nam saat konferensi pers di Hotel Century, Jakarta sebelum pertandingan semifinal kontra Malaysia, Selasa (12/7/2022). Vietnam kalah 0-3 dari Malaysia di babak semifinal. Dinh The Nam didesak suporter Vietnam untuk mundur. 

Suporter Vietnam Marah, Desak Dinh The Nam Didepak Seusai Dicukur Malaysia 0-3 di Semifinal

TRIBUNNEWS.COM - Kekalahan Timnas U-19 Vietnam di semifinal Piala AFF U-19 2022 dari Malaysia, menyulut kekecewaan dan kemarahan suporter mereka.

Buntutnya, desakan agar pelatih Timnas U-19 Vietnam, Din The Nam mundur, mengemuka lantaran tak bisa memberi kontribusi positif bagi perkembangan skuad.

Diketahui, pada semifinal Piala AFF U-19 2022, Vietnam kalah telak 0-3 dari Malaysia meski tampil dengan permainan menekan sepanjang pertandingan.

Baca juga: Fakta Malaysia Hancurkan Vietnam 3-0 di Semifinal Piala AFF U-19: Final Keempat Secara Beruntun

Pertandingan antara Vietnam U-19 Vs Malaysia U-19 di semifinal Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (13/7/2022).Vietnam yang lolos ke semifinal secara kontroversial, justru kalah 0-3 atas Malaysia di laga tersebut. Atas hasil itu, Malaysia U-19 berhak tampil di Final Piala AFF U-19 2022.
Pertandingan antara Vietnam U-19 Vs Malaysia U-19 di semifinal Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (13/7/2022).Vietnam yang lolos ke semifinal secara kontroversial, justru kalah 0-3 atas Malaysia di laga tersebut. Atas hasil itu, Malaysia U-19 berhak tampil di Final Piala AFF U-19 2022. (tangkap layar vidio)

Baca juga: Vietnam Tertinggal 0-2 dari Malaysia, Fans Vietnam Minta Indonesia Diskor Kalau Suporternya Berulah

Bermain di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (13/7/2022) sore WIB, Malaysia menang dengan skor 3-0.

Vietnam sejatinya lebih diunggulkan dalam pertandingan ini lantaran berstatus sebagai juara Grup A.

Sedangkan Malaysia lolos ke babak semifinal setelah menjadi runner-up di Grup B.

BERITA REKOMENDASI

Namun, fakta di lapangan menunjukkan Vietnam tampak kesulitan mengatasi permainan lawan yang terorganisasi.

Meski memiliki banyak peluang, Vietnam tidak mampu membongkar rapatnya pertahanan yang dibangun oleh Malaysia.

Baca juga: Kegeraman Shin Tae-yong Direspons Media Luar, Thailand Bela Vietnam: Salah Indonesia Sendiri

Sebaliknya, Malaysia hanya membutuhkan tiga peluang untuk mencetak tiga gol ke gawang Vietnam.

Malaysia mencetak gol pembuka pada menit ke-25 melalui sepakan melengkung Adam Farhan dari luar kotak penalti.

Tim Negeri Jiran itu kemudian menggandakan keunggulan pada menit ke-70 lewat gol Haiqal Haqeemi usai menerima umpan Haqimi Azim.


Gol Haykal Danish melalui situasi serangan balik di penghujung laga kemudian menutup kemenangan Malaysia.

Baca juga: Fakta Malaysia Hancurkan Vietnam 3-0 di Semifinal Piala AFF U-19: Final Keempat Secara Beruntun

Pelatih Malaysia U-19 Hassan Sazali (kiri) dan Pelatih Vietnam Dinh The Nam (kanan) saat konferensi pers sebelum pertandingan semifinal, Selasa (12/7/2022)
Pelatih Malaysia U-19 Hassan Sazali (kiri) dan Pelatih Vietnam Dinh The Nam (kanan) saat konferensi pers sebelum pertandingan semifinal, Selasa (12/7/2022) (Tribunnews.com/Alfarizy AF)

Akibat kekalahan ini, banyak fans Vietnam yang mendesak agar Dinh The Nam didepak dari kursi pelatih.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas