Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Thomas Doll Mereparasi Persija: Bermain Atraktif, Replika Taktik Tuchel, Kepercayaan Pemain Muda

Thomas Doll mulai menunjukkan racikan terbaiknya untuk Persija Jakarta jelang bergulirnya BRI Liga 1 musim 2022/2023.

Penulis: deivor ismanto
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Thomas Doll Mereparasi Persija: Bermain Atraktif, Replika Taktik Tuchel, Kepercayaan Pemain Muda
Dok. Media Persija Jakarta
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll mulai menunjukkan racikan terbaiknya, bermain atraktif, replika taktik Tuchel 

TRIBUNNEWS.COM - Thomas Doll mulai menunjukkan racikan terbaiknya untuk Persija Jakarta jelang bergulirnya BRI Liga 1 musim 2022/2023.

Di laga persahabatan melawan RANS Nusantara FC, Persija berhasil meraih kemenangan 4-2 dan menampilkan permainan yang atraktif.

Pelatih asal Jerman itu memberi sentuhan 3-5-2 di permainan Persija Jakarta.

Langkah Thomas Doll bermain dengan skema ala Thomas Tuchel itu mampu membuat Persija memiliki kans untuk berkembang.

Selama ini, kebanyakan juru taktik Liga 1 lebih memilih memakai skema 4-3-3 ataupun 4-2-3-1.

Bermain menggunakan tiga bek sejajar membutuhkan skuad yang banyak di barisan bek tengah.

Dan Thomas Doll memiliki tiga bek berlevel Timnas dalam Skuad Persija Jakarta yang ia asuh.

Berita Rekomendasi

Pun dengan kepercayaannya terhadap pemain muda, di laga uji coba, ia tak segan memasang dua wing back muda untuk mengawal pertahanan Persija di sisi tepi.

Adalah Resky Fandi dan Firza Andika.

Penampilan keduanya pun layak diberi pujian, dengan strategi modern dan peran ganda untuk mengawal pertahanan sekaligus membantu penyerangan.

Resky dan Firza beberapa kali mampu memberi umpan kunci kepada pemain depan Macan Kemayoran dan membantu Hansamu serta Kudela untuk mengamankan gawang Persija dari kebobolan.

Dan yang paling mentereng, bagaimana Thomas Doll mampu memanfaatkan atribut ketiga pemain asing mereka.

Hanno Behrens, Michael Krmencik, dan Ondrej Kudela ketiganya berhasil mencetak gol di laga debutnya bersama Macan Kemayoran.

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Jens Uwe Doll saat konferensi pers sebelum pertandingan Persija Jakarta vs Madura United di Piala Presiden 2022, Senin (27/6/2022). Thomas Doll memberikan sindiran menohok atas penyelenggaraan turnamen pramusim Piala Presiden 2022 dengan membandingkannya dengan gelaran turnamen di Jerman.
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Jens Uwe Doll saat konferensi pers sebelum pertandingan Persija Jakarta vs Madura United di Piala Presiden 2022, Senin (27/6/2022). Thomas Doll memberikan sindiran menohok atas penyelenggaraan turnamen pramusim Piala Presiden 2022 dengan membandingkannya dengan gelaran turnamen di Jerman. (Dokumentasi: Media Persija)

Baca juga: Persija Jakarta Hancurkan Rans Nusantara 4-2, Thomas Doll Sebut Skuadnya Bakal Kian Dahsyat

Keberhasilan Persija Jakarta merekrut Thomas Doll patut diacungi jempol.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas