Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Berita Arema, #AlmeidaOut Membahana Lebih Keras, Milo Selebrasi Pesawat, Almeida Sewot ke Skuad

Aremania menggaungkan tagar #AlmeidaOut lebih keras saat Arema FC baru sekali tampil di Liga 1 2022 dan keok dari Borneo FC, Almeida sendiri sewot

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Berita Arema, #AlmeidaOut Membahana Lebih Keras, Milo Selebrasi Pesawat, Almeida Sewot ke Skuad
tangkapan layar twitter @ANguimbat
Tangkap layar di twitter yang menunjukkan ketidakpuasan Aremania terhadap pelatih Arema FC, Eduardo Almeida dan filosofi bermain yang dia terapkan di tim berjuluk Singo Edan. Tagar #AlmeidaOut kembali menggema setelah Arema FC kalah telak 0-3 dari Borneo FC pada pertandingan perdana mereka di Liga 1 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (24/7/2022). 

Selebrasi Pesawat Terbang Milomir Seslija

Perang komentar Eduardo Almeida dan Milomir Seslija saat itu berakhir dengan selebrasi ala pesawat terbang dari Eduardo Almeidayang sukses menjadikan Arema FC sebagai juara pramusim Piala Presiden 2022 seusai mengalahkan Borneo FC dalam dua leg dengan aggregat 1-0.

Kala itu, Eduardo Almeida merayakan kemenangan Arema FC dengan selebrasi provokatif lewat tarian ala pesawat terbang.

Baca juga: Fakta Bali United Kalahkan Persija 1-0, Debut Thomas Doll Ternoda, Skuad Termahal Tak Berdaya

Eduardo Almeida berselebrasi provokatif
Eduardo Almeida berselebrasi provokatif usai membawa Arema FC menjuarai Piala Presiden 2022 (17/7/2022).

Hal menarik, selebrasi yang serupa juga dipraktikkan Milomir Seslija yang tampak puas dan bahagia menari seperti pesawat terbang yang berputar saat Borneo FC membalaskan kekalahan mereka dari Arema FC pada laga perdana Liga 1 2022.

Tarian Milomir Seslija itu seolah menyindir balik Eduardo Almeida atas komentar 'parkir pesawat' dan selebrasi 'pesawat terbang' pada ajang Piala Presiden 2022 kemarin.

Eduardo Almeida Mengamuk Gegara Arema FC Bermain Buruk

Seusai pertandingan, Eduardo Almeida kecewa melihat penampilan Arema FC pada Minggu (24/7/2022).

BERITA REKOMENDASI

Eduardo Almeida mengatakan timnya kurang bermain bagus di babak pertama saat kebobolan dua gol cepat.

Bahkan sejak permainan Arema FC di babak pertama skuat berjuluk Singo Edan sepanjang babak pertama dikecam oleh Eduardo Almeida.

Kecaman Eduardo Almeida tak lain karena pertahanan Arema FC pada 10 menit awal langsung kebobolan dua gol.

Gawang Arema FC yang dikawal Adilson Maringa dihujani dua gol oleh Ahmad Nur Hardianto.

Gol pertama Nur Hardianto tercipta pada menit ketiga setelah memanfaatkan umpan Terens Puhiri.


Tak lama kemudian, Nur Hardianto hanya butuh 4 menit untuk kembali membobol gawang Maringa.

Kali ini brace gol Nur Hardianto dibuat berkat kerja samanya dengan Stefano Lilipaly.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas