Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Daftar Top Skor Liga 1: Duet Borneo FC Tajam, 4 Striker Lokal Tak Ketinggalan

Menariknya, ada empat pemain lokal yang masuk ke dalam daftar top skor liga 1 hingga pekan keempat ini.

Penulis: deivor ismanto
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Daftar Top Skor Liga 1: Duet Borneo FC Tajam, 4 Striker Lokal Tak Ketinggalan
TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO
Daftar Top Skor Liga 1: Duet Borneo FC Tajam, 4 Striker Lokal Tak Ketinggalan - Penyerang tengah Borneo FC Samarinda, Nur Hardianto (kedua kiri) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya, Fajar Fathurrahman (kiri), Stefano Lilipaly (kedua kanan), Matheus Pato (kanan) usai mencetak gol kedua timnya sekaligus gol keduanya ke gawang Arema FC dalam laga BRI Liga 1 2022/2023 antara Borneo FC Samarinda kontra Arema FC di Stadion Segiri, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (24/7/2022) sore. Borneo FC berhasil mengalahkan Arema FC dengan skor 3-0 (2-0). TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO 

TRIBUNNEWS.COM - Simak daftar top skor Liga 1 hingga pekan keempat berikut.

Dua gol yang diciptakan striker Borneo FC, Matehus Pato ke gawang Persik Kediri pada Jumat, (12/8/2022) membuat Pesut Etam menyumbangkan dua nama di posisi top skor Liga 1.

Sebelumnya, striker Borneo FC lainnya, Nur Hardianto sudah nangkir di daftar top skor Liga 1 dengan torehan 3 gol.

Baca juga: Sorotan Persebaya vs Madura United di BRI Liga 1, Asa Bajul Ijo Hentikan Hattrick Kemenangan Beto Cs

Penyerang tengah Borneo FC Samarinda, Nur Hardianto (kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya, Stefano Lilipaly (kedua kiri) dan Fajar Fathurrahman (kiri) usai mencetak gol kedua timnya sekaligus gol keduanya ke gawang Arema FC dalam laga BRI Liga 1 2022/2023 antara Borneo FC Samarinda kontra Arema FC di Stadion Segiri, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (24/7/2022) sore. Borneo FC berhasil mengalahkan Arema FC dengan skor 3-0 (2-0). TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO
Penyerang tengah Borneo FC Samarinda, Nur Hardianto (kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya, Stefano Lilipaly (kedua kiri) dan Fajar Fathurrahman (kiri) usai mencetak gol kedua timnya sekaligus gol keduanya ke gawang Arema FC dalam laga BRI Liga 1 2022/2023 antara Borneo FC Samarinda kontra Arema FC di Stadion Segiri, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (24/7/2022) sore. Borneo FC berhasil mengalahkan Arema FC dengan skor 3-0 (2-0). TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO (TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO)

Agresivitas strategi yang diterapkan Milomir Seslija membuat lini depan Pesut Etam tajam.

Pato cs sukses mencatatkan 10 gol hanya dalam empat pertandingan Liga 1.

Di posisi puncak top skor, masih diduduki oleh playmaker Madura United, Lulinha Reis dengan torehan 4 gol.

Pemain asal Brasil itu berkesempatan untuk menambah pundi-pundi golnya kala Laskar Sapi Keerap bertandang ke markas Persebaya pada Minggu, (14/8/2022).

Berita Rekomendasi

Menariknya, ada empat pemain lokal yang masuk ke dalam daftar top skor liga 1 hingga pekan keempat ini.

Berikut Daftar Top Skor Liga 1 hingga pekan keempat:

4 gol:

Lulinha Reis (Madura United)

3 gol:

Nur Hardianto (Borneo FC), Matheus Pato (Borneo FC)

2 gol:

Dimas Drajad (Persikabo 1973)

Ilija Spasojevic (Bali United)

Pedro Henrique (Madura United)

Septian Bagaskara (RANS Nusantara FC)

Rafael Silva (Barito Putera)

Taisei Marukawa (PSIS Semarang)

Youssef Ezzejjari (Bhayangkara FC)

Jan Pluim (PSM Makassar)

David Da Silva (Persib)

Hanno Behrens (Persija)

Willian Pacheco (Bali United)

Tallysson Duarte (PSS)

Gustavo Tocantins (Persikabo)

(Tribunnews.com/Deivor)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas