Borneo FC vs Dewa United FC, Sanggupkah Dias Angga Redam Kedahsyatan Matheus Pato?
Laga Borneo FC vs Dewa United akan jadi panggung lain bagi Matheus pato. Matheus Pato bahkan kini masuk dalam top skor sementara.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Borneo FC vs Dewa United FC, Sanggupkah Dias Angga Redam Kedahsyatan Matheus Pato?
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Laga pekan keenam Liga 1 2022 akan menyuguhkan laga Borneo FC vs Dewa United FC.
Melawan tuan rumah Borneo FC, Dewa United FC akan dihadapkan ujian berat karena lawan punya kualitas serangan yang mumpuni.
Bek sayap Dewa United, Dias Angga Putra menilai Borneo FC merupakan tim bagus lantaran ditopang pemain berkualitas.
Baca juga: Luis Milla Mau Bikin Persib Tampil Atraktif Buat Bobotoh, Maung Adopsi Gaya Bermain Timnas Spanyol?
Baca juga: Luis Milla Datang, Persib Bakal Pamerkan Permainan Tiki-taka? Bobotoh Kaget, Sudah Dipantau 4 Tahun
Salah satu yang jadi sorotan yakni tajamnya pemain depan Borneo FC yang dihuni oleh Jonathan Bustos, Stefano Lilipaly, dan Matheus Pato.
Matheus Pato bahkan kini masuk dalam top skor sementara dengan catatan lima gol dari lima laga yang sudah dilalui.
Dias mengatakan para pemain Dewa United FC sudah mempelajari pergerakan pemain depan Borneo FC dan siap tak memberikan ruang kepada Pato dkk.
“Ya saya tahu Borneo punya pemain depan yang sangat berbahaya semua pemain bagus, pengalaman tapi yang pasti kami sudah siap menghadapinya,” kata Dias dalam sesi pre match conference, Senin (21/8/2022).
Baca juga: Rafael Leao Berulah di Milan, Besar Kepala Tapi Memble Lawan Atalanta, Gol Bennacer Buah Latihan
“Kami sudah melakukan latihan, kami sudah mempelajari lini depan Borneo seperti apa. Insya Allah besok kami juga kan memberikan perlawanan kepada mereka sehingga kami dapat hasil terbaik di pertandingan besok,” sambungnya.
Lebih lanjut, mantan pemain Persib Bandung itu mengatakan tekad untuk meraih poin sempurna saat menghadapi Borneo FC juga tertanam pada pemain Dewa lainnya.
Apalagi pada laga sebelumnya tim berjuluk Tangsel Warriors tersebut kalah dari Madura United, 1-0.
“Ya tentu kami datang ke sini bukan jalan-jalan atau main-main tapi kami datang ke Alhamdulillah kami dalam keadaan sehat semuanya tidak ada yang sakit, pertandingan besok kami sanga siap untuk menghadapi Borneo FC,” kata Dias Angga.
“Kami sudah latihan di sini dua kali, recovery dan tadi sudah jalani official training. Mudah-mudahan besok kami bisa dapatkan hasil yang maksimal di Borneo. Kami ke sini untuk dapatkan poin kemenangan. Jadi yang penting kami sama-sama kompak, kerjasama dan insya Allah kami bisa mendapatkan kemenangan,” harap Dias Angga.
Pertandingan Borneo FC vs Dewa United FC pada pekan keenam Liga 1 2022/2023 akan tersaji di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa (23/8/2022) pukul 18.15 WIB.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.