Prediksi Arema FC vs RANS Nusantara FC di BRI Liga 1: Duel Tim Pencari Konsistensi!
Arema FC dan RANS Nusantara FC saling berburu tiga poin demi mendapatkan konsistensi penampilan pada pekan ke-6 BRI Liga 1 2022.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Pertemuan Arema FC melawan RANS Nusantara FC memiliki tajuk tersendiri.
Dua tim ini masih dalam tahap pencarian konsistensi hingga pekan ke-6 BRI Liga 1 2022/2023.
Laga Arema FC vs RANS Nusantara FC berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Rabu (24/8/2022) pukul 15.30 WIB.
Singo Edan (Arema FC) yang mengumpulkan tujuh poin, menduduki tangga ke-12 klasemen BRI Liga 1 2022.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Liga 1 Hari ini: Arema FC vs RANS & Persija Jakarta vs Persita Tangerang
Sementara RANS Nusantara FC, duduk di peringkat 17 dengan koleksi dua angka.
Persoalan yang dimiliki RANS Nusantara dan Arema FC cenderung sama, yakni konsistensi permainan.
Singo Edan, dari lima laga awal menghasilkan dua kali menang, sekali imbang dan dua kekalahan.
Adapun tim yang dimiliki Raffi Ahmad, sekalipun belum menorehkan kemenangan. RANS Nusantara FC membukukan dua kali imbang, dan tiga kali kalah.
Kritik jelas terus mengalir ditujukan kepada Arema FC, khususnya Eduardo Almeida sebagai pelatih.
Tak jarang tagar #AlmeidaOut terus menggema di media sosial.
Tudingan inkonsistensi permainan menjadi masalah utama mengapa Almeida dipaksa untuk lengser jabatan.
Menyikapi tudingan tersebut. Eduardo Almeida justru mempertanyakan kategori konsisten itu seperti apa.
"Kami mencoba untuk tampil lebih konsisten. Dalam sepak bola ini normal, kadang bisa menang, kadang kalah," kata Eduardo Almeida, dikutip dari Surya Malang.
Jika acuannya terus meraih kemenangan, maka di dunia sepak bola tak ada satupun tim yang layak disamati label konsisten.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.