Daftar Lengkap Bursa Transfer Barcelona, Tujuh Pemain Anyar, Lepas 16 Nama, Bintang Top Dunia Kumpul
Barcelona, di tengah kabar kesulitan keuangan, mampu mengumpulkan sederet pemain top dunia di Camp Nou, mulai dari Lewandowski hingga Kounde
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Daftar Lengkap Bursa Transfer Barcelona, Tujuh Pemain Baru, Lepas 16 Pemain
TRIBUNNEWS.COM - Daftar lengkap bursa transfer Barcelona, Blaugrana tercatat melepas 16 pemain pada jendela transfer musim panas 2022.
Kebijakan ini merujuk pada surplus pemain Barcelona, selain menjadi beban gaji, Barcelona juga kesulitan mendaftarkan mereka dalam skuad untuk kompetisi baru.
Selain melepas sederet pemain, Barcelona juga mendatangkan tujuh pemain baru pada bursa transfer musim panas ini.
Barcelona, di tengah kabar kesulitan keuangan, mampu mengumpulkan sederet pemain top dunia di Camp Nou, mulai dari Robert Lewandowski hingga Jules Kounde.
Berikut Daftar Lengkap Bursa Transfer Barcelona pada jendela transfer musim panas 2022:
Baca juga: Daftar Bursa Transfer Juventus, Paredes Gabung, Arthur Melo ke Liverpool, Denis Zakaria ke Chelsea
Barcelona Lepas 16 Pemain
Ada empat pemain yang menghasilkan uang ketika dilepas Barcelona, mereka adalah Philippe Coutinho (Aston Villa), Pierre-Emerick Aubameyang (Chelsea), Oscar Mingueza (Celta Vigo), dan Francisco Trincao (Sporting CP).
Khusus Trincao, sang pemain dipinjamkan dengan biaya pinjaman menelan tiga juta euro, sisanya dilepas permanen.
Lalu, kepindahan Aubameyang terjadi pada deadline day yang menelan biaya 17 juta euro plus Alonso.
Adapun enam pemain dilepas dengan status bebas transfer.
Keenam pemain tersebut antara lain Riqui Puig (Los Angeles Galaxy), Martin Braithwaite (Espanyol), Neto (Bournemouth), Rey Manaj (Watford), Moussa Wague (HNK Gorica), dan Dani Alves (UNAM Pumas).
Baca juga: Daftar Lengkap Bursa Transfer AC Milan di Mercato 2022: Rossoneri Penuh Pemain Serbaguna
Baca juga: Wajah Baru Milan dengan 7 Nama Anyar, Charles De Ketelaere Prestasi Rossoneri, Leao Pukulan Terbesar
Enam pemain lainnya juga dilepas dengan status pinjaman dan hanya beberapa yang dapat dipermanenkan pada akhir masa peminjaman.
Mereka adalah Sergino Dest (AC Milan), Clement Lenglet (Tottenham Hotspur), Nico Gonzalez (Valencia), Samuel Umtiti (Lecce), Ez Abde (Osasuna), dan Alex Collado (Elche).