Amunisi Timnas Indonesia dari Luar Negeri Bertambah, Pratama Arhan Bakal Gabung Skuad Garuda
Bek kiri Tokyo Verdy, Pratama Arhan dipastikan gabung ke Timnas Indonesia dalam agenda FIFA Matchday menghadapi Curacao
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Apalagi, lawan yang akan dihadapi adalah Curacao yang memiliki kualitas jempolan.
Selain kuat dalam bertahan, Pratama Arhan juga menawarkan kualitas dalam membantu penyerangan.
Keberaniannya menusuk ke jantung pertahanan lawan barangkali bisa merepotkan pertahanan Curacao nantinya.
Selain itu, kehadiran Arhan juga menambah deretan pemain Garuda yang berkarier di luar negeri untuk tampil di laga uji coba ini.
Arhan menyusul Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman yang sudah memastikan diri akan kembali ke tanah air untuk bertanding.
Jadwal Timnas Indonesia vs Curacao akan berlangsung pada 24 dan 27 September 2022 mendatang.
Pertandingan Timnas Indonesia vs Curacao di tanggal 24 September 2022 akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Sedangkan laga kedua di tanggal 27 September 2022 akan dilangsungkan di Stadion Pakansari.
(Tribunnews.com/Guruh)