Jelang Barito Putera Vs Persija Jakarta, Thomas Doll Minta Pemain Ingat Laga Lawan Persita Tangerang
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, meminta para pemain berkonsentrasi tinggi demi hasil maksimal.
Penulis: Claudia Noventa
Editor: Pravitri Retno W

TRIBUNNEWS.COM - Tiga poin penuh wajib didapatkan Persija Jakarta jelang laga tandang melawan Barito Putera.
Sehingga, Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, meminta para pemain berkonsentrasi tinggi demi hasil maksimal.
Diketahui, laga Barito Putera vs Persija Jakarta digelar di Stadion Demang Lehman, Kalimantan Selatan, Minggu (11/9/2022), pukul 20.00 WIB.
Baca juga: Link Live Streaming Barito Putera vs Persija Jakarta di BRI Liga 1 2022: Kick-off Pukul 20.00 WIB
Demi mencuri poin dari Barito Putera, Macan Kemayoran telah melakukan persiapan selama satu pekan.
Apalagi, Thomas Doll cukup menyadari bahwa tim tuan rumah tak akan cuma-cuma memberikan 3 poin untuk Macan Kemayoran.
Meskipun, secara klasemen sementara Liga 1 2022 jarak mereka terpaut cukup jauh.
Persija Jakarta yang ada di posisi ke-5 memiliki 13 poin dari 7 laga.
Sedangkan Barito Putera di posisi ke-17 dengan perolehan 4 poin dari 7 laga.
Namun, tak lantas bisa membuat Persija Jakarta meremehkan Laskar Antasari lantaran mereka pun belum pernah sekalipun menang.
Persija Jakarta belum sekalipun menang dari Barito Putera sejak terakhir kali main di Stadion Demang Lehman pada Liga Super Indonesia 2014 lalu.
"Kami mempunyai satu minggu persiapan, karena kami tahu melawan Barito pertandingan yang sangat sulit bagi kami," ucap Thomas Doll seperti dikutip dari Bolasport, Sabtu (10/9/2022).
"Kami memerlukan konsentrasi yang sangat tinggi, dan pemain selama satu minggu ini sudah belajar dengan baik," lanjutnya.

Bahkan, Thomas Doll meminta para pemain mengingat ritme permainan saat melawan Persita Tangerang di pekan keenam lalu.
"Semua pemain harus memerlukan konsentrasi yang bagus untuk menghadapi semua musuh di musim ini, karena kita tahu contohnya melawan Persita, kami berkonsentrasi full sampai akhir pertandingan," kata Thomas Doll.