Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Dewa United vs PSM Makassar: Tantangan Nil Maizar Beri Juku Eja Kekalahan Perdana

Nil Maizar selaku pelatih Dewa United tertantang memberikan kekalahan perdana PSM Makassar yang bertemu pada pekan kesepuluh BRI Liga 1 2022.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Prediksi Dewa United vs PSM Makassar: Tantangan Nil Maizar Beri Juku Eja Kekalahan Perdana
Instagram @PSM_makassar
Seluruh pemain PSM Makassar, pelatih dan ofisial merayakan kemenangan di dalam stadion. Nil Maizar selaku pelatih Dewa United tertantang memberikan kekalahan perdana PSM Makassar yang bertemu pada pekan kesepuluh BRI Liga 1 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Dewa United, Nil Maizar tertantang memberi PSM Makassar kekalahan perdana dalam lanjutan pekan kesepuluh BRI Liga 1 2022, Kamis (15/9/2022) malam ini.

Duel yang mempertemukan Dewa United vs PSM Makassar terhampar di Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang.

Keseruan Dewa United vs PSM Makassar dijadwalkan kick-off pukul 18.15 WIB, live Vidio.com.

Baca juga: Link Live Streaming Dewa United Vs PSM Makassar di BRI Liga 1 2022/2023: Kick-off Pukul 18.15 WIB

Nil Maizar termotivasi menghentikan rekor tak terkalahkan milik tamunya berjuluk Juku Eja yang sampai pekan ke-10 BRI Liga 1 2022 masih terjaga.

Juku Eja berhasil mencuri perhatian dengan peforma apiknya pada awal musim ini.

Anak asuh Bernardo Tavares ini sekarang menduduki peringkat ketiga klasemen BRI Liga 1 2022.

Yakob Sayuri dan kolega berhasil mengumpulkan 20 poin hasil dari 6 kemenangan dan dua laga imbang.

Berita Rekomendasi

Berdasarkan tren positif tersebut, arsitek berusia 52 tahun termotivasi mengalahkan Juku Eja.

Apalagi Dewa United bermain di laga kandang yang sejatinya harus dimanfaatkan mendulang poin penuh.

"Kita bertekad, motivasi kita lebih besar dari pada tim tamu karena berjuang akan menentukan hasil," ujar Nil Maizar dikutip dari laman Tribun Timur.

Lebih lanjut, juru taktik yang pernah menangani Timnas Indonesia ini tak memandang remeh kualitas Juku Eja.

Anggapan memandang remeh ini muncul setelah sang kapten Juku Eja absen menjalani hukuman Komdis PSSI.

Wiljan Pluim dikabarkan absen dalam beberapa pertandingan kedepan akibat tindakan tidak terpujinya kepada wasit.

"Saya dapat informasi Pluim tidak main tapi bukan berarti mereka akan lemah. Kita tahu PSM tim yang sangat bagus saat ini di top level dengan beberapa pemain mudanya," jelas Nil.

"Kita tidak pikirkan tim lawan apakah Pluim bermain atau tidak. Yang penting fokus dengan tim kita konsentrasi bagaimana kita tim fight sepanjang pertandingan," tegasnya.

Niatan Nil Maizar mengalahkan Juku Eja selaras dengan misi bangkit yang diusung Dewa United.

Pasalnya Dewa United tampil inkonsisten dalam 5 laga terakhir dengan meraih 1 menang, 1 imbang dan 3 kakalahan.

Buntut peforma inkonsistensi membuat Dewa United tertahan di peringkat 13 klasemen BRI Liga 1 2022 dengan 10 poin.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas