Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Timnas Indonesia Vs Curacao: Lawan Punya Deretan Pemain di Eropa, Apa Taktik Shin Tae-yong?

Pelatih Timnas Curacao Remko Bicentini memanggil sejumlah pemain yang pernah merumput di Eropa. Shin Tae-yong pakai taktik apa buat Timnas Indonesia?

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Timnas Indonesia Vs Curacao: Lawan Punya Deretan Pemain di Eropa, Apa Taktik Shin Tae-yong?
twitter PSSI
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan ini memanggil 23 nama pemain untuk membela Timnas Indonesia di pentas FIFA Matchday melawan Timnas Curacao. Lawan diperkuat deretan pemain yang merumput di Eropa. Apa taktik Shin Tae-yong? 

Timnas Indonesia vs Curacao: Lawan Punya Deretan Pemain Eropa, Apa Taktik Shin Tae-yong?

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong langsung mengalihkan fokus ke Timnas Indonesia senior setelah dirinya sukses membawa Timnas U-20 lolos ke Piala Asia U-20 2023.

Shin Tae-yong pun terlihat sudah memimpin latihan Timnas senior di Stadion Sidolig, Bandung, Senin (19/9/2022).

“Seperti apa yang dilihat, latihan hari ini hanya pemulihan saja dan perkenalan dulu antar pemain. Jadi pemanasan saja,” kata Shin Tae-yong.

Baca juga: Daftar Lengkap 23 Pemain Timnas Indonesia dan Asal Klub di FIFA Matchday, Bek Persija Naik Kelas

Baca juga: Seusai Bawa Timnas U-20 ke Piala Asia, Marselino Langsung Digeber ke Timnas Senior di FIFA Matchday

Mengenai lawan mainnya nanti, Curacao, Shin Tae-yong mengaku tak terlalu tahu permainan tim asal Kepulauan Karibia tersebut.

Meski demikian, ia berharap Asnawi Mangkualam dkk. bisa meraih hasil positif di dua pertandingan FIFA Matchday nanti.

Berita Rekomendasi

Seperti diketahui pertandingan Indonesia vs Curacao akan bergulir dua kali.

Pertama tanggal 24 September 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung dan 27 September 2022 di Stadion Pakansari, Bogor.

Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (tengah) bersama ofisial mengelilingi stadion untuk menyapa suporter yang telah mendukung mereka sepanjang pertandingan usai laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 antara Indonesia melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022) malam. Hasil akhir pertandingan, Timnas Indonesia berhasil menaklukkan Vietnam dengan skor 3-2 (0-0) dan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan setelah keluar sebagai juara Grup F. SURYA/HABIBUR ROHMAN
Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (tengah) bersama ofisial mengelilingi stadion untuk menyapa suporter yang telah mendukung mereka sepanjang pertandingan usai laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 antara Indonesia melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022) malam. Hasil akhir pertandingan, Timnas Indonesia berhasil menaklukkan Vietnam dengan skor 3-2 (0-0) dan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan setelah keluar sebagai juara Grup F. SURYA/HABIBUR ROHMAN (SURYA/HABIBUR ROHMAN)

Shin Tae-yong mengaku baru akan menganalisis kekuatan lawan untuk menentukan taktik apa yang bakal diterapkan Timnas Indonesia

“Jujur tidak tahu tentang Curacao, sampai besok akan analisa tentang tim seperti apa baru nanti kasih tau taktiknya gimana,” ujar Shin Tae-yong.

“Di dua pertandingan memang di home ya, jadi akan menjadikan pertandingan yang baik,” katanya.

Curacao Bawa Eks-Man United

Skuad timnas Curacao di CONCACAF Gold Cup 2019. Timnas Curacao akan menjadi lawan tanding Timnas Indonesia di ajang ujicoba FIFA Matchday pada September 2022.
Skuad timnas Curacao di CONCACAF Gold Cup 2019. Timnas Curacao akan menjadi lawan tanding Timnas Indonesia di ajang ujicoba FIFA Matchday pada September 2022. (STARANDSTRIPESFC.COM)

Menjelang laga menghadapi timnas Indonesia itu, Timnas Curacao resmi mengumumkan 23 pemain untuk menghadapi timnas Indonesia.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas