Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Timnas Indonesia Vs Curacao: Lawan Punya Deretan Pemain di Eropa, Apa Taktik Shin Tae-yong?

Pelatih Timnas Curacao Remko Bicentini memanggil sejumlah pemain yang pernah merumput di Eropa. Shin Tae-yong pakai taktik apa buat Timnas Indonesia?

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Timnas Indonesia Vs Curacao: Lawan Punya Deretan Pemain di Eropa, Apa Taktik Shin Tae-yong?
twitter PSSI
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan ini memanggil 23 nama pemain untuk membela Timnas Indonesia di pentas FIFA Matchday melawan Timnas Curacao. Lawan diperkuat deretan pemain yang merumput di Eropa. Apa taktik Shin Tae-yong? 

Timnas Indonesia vs Curacao: Lawan Punya Deretan Pemain Eropa, Apa Taktik Shin Tae-yong?

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong langsung mengalihkan fokus ke Timnas Indonesia senior setelah dirinya sukses membawa Timnas U-20 lolos ke Piala Asia U-20 2023.

Shin Tae-yong pun terlihat sudah memimpin latihan Timnas senior di Stadion Sidolig, Bandung, Senin (19/9/2022).

“Seperti apa yang dilihat, latihan hari ini hanya pemulihan saja dan perkenalan dulu antar pemain. Jadi pemanasan saja,” kata Shin Tae-yong.

Baca juga: Daftar Lengkap 23 Pemain Timnas Indonesia dan Asal Klub di FIFA Matchday, Bek Persija Naik Kelas

Baca juga: Seusai Bawa Timnas U-20 ke Piala Asia, Marselino Langsung Digeber ke Timnas Senior di FIFA Matchday

Mengenai lawan mainnya nanti, Curacao, Shin Tae-yong mengaku tak terlalu tahu permainan tim asal Kepulauan Karibia tersebut.

Meski demikian, ia berharap Asnawi Mangkualam dkk. bisa meraih hasil positif di dua pertandingan FIFA Matchday nanti.

Berita Rekomendasi

Seperti diketahui pertandingan Indonesia vs Curacao akan bergulir dua kali.

Pertama tanggal 24 September 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung dan 27 September 2022 di Stadion Pakansari, Bogor.

Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (tengah) bersama ofisial mengelilingi stadion untuk menyapa suporter yang telah mendukung mereka sepanjang pertandingan usai laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 antara Indonesia melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022) malam. Hasil akhir pertandingan, Timnas Indonesia berhasil menaklukkan Vietnam dengan skor 3-2 (0-0) dan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan setelah keluar sebagai juara Grup F. SURYA/HABIBUR ROHMAN
Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (tengah) bersama ofisial mengelilingi stadion untuk menyapa suporter yang telah mendukung mereka sepanjang pertandingan usai laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 antara Indonesia melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022) malam. Hasil akhir pertandingan, Timnas Indonesia berhasil menaklukkan Vietnam dengan skor 3-2 (0-0) dan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan setelah keluar sebagai juara Grup F. SURYA/HABIBUR ROHMAN (SURYA/HABIBUR ROHMAN)

Shin Tae-yong mengaku baru akan menganalisis kekuatan lawan untuk menentukan taktik apa yang bakal diterapkan Timnas Indonesia

“Jujur tidak tahu tentang Curacao, sampai besok akan analisa tentang tim seperti apa baru nanti kasih tau taktiknya gimana,” ujar Shin Tae-yong.

“Di dua pertandingan memang di home ya, jadi akan menjadikan pertandingan yang baik,” katanya.

Curacao Bawa Eks-Man United

Skuad timnas Curacao di CONCACAF Gold Cup 2019. Timnas Curacao akan menjadi lawan tanding Timnas Indonesia di ajang ujicoba FIFA Matchday pada September 2022.
Skuad timnas Curacao di CONCACAF Gold Cup 2019. Timnas Curacao akan menjadi lawan tanding Timnas Indonesia di ajang ujicoba FIFA Matchday pada September 2022. (STARANDSTRIPESFC.COM)

Menjelang laga menghadapi timnas Indonesia itu, Timnas Curacao resmi mengumumkan 23 pemain untuk menghadapi timnas Indonesia.

Dalam , Pelatih Timnas Curacao Remko Bicentini memanggil sejumlah pemain yang pernah merumput di Eropa.

Bahkan Remko Bicentini juga memanggil eks pemain Manchester United, Kenji Gorre pada laga melawan timnas Indonesia.

Ada tiga wajah baru dalam skuad timnas Curacao pada FIFA Match Day September 2022 kali ini.

Ada nama Nathan Markelo (Excelsior), Justin Ogenia (FC Eindhoven), Quilindschy Hartman (Feyenoord Rotterdam).

Nama terakhir merupakan pemain yang menghuni tim raksasa Liga Belanda, Feyenoord Rotterdam.

Meski masih muda dan belum berpengalaman di level internasional, namun sosok bek kiri 20 tahun tersebut patut diwaspadai.

Pasalnya, Hartman sudah jadi andalan klub Feyenoord musim ini.

Terkini, Quilindschy Hartman sudah jadi andalan Feyenoord Rotterdam di kompetisi UEFA Europa League 2022-2023.

Penampilan terbarunya terjadi saat tampil untuk Feyenoord dikalahkan 2-4 lawan Lazio pekan lalu.

Selain tiga bintang muda tersebut, ada sejumlah pemain timnas Curacao yang pernah berkarier di Liga Belanda.

Nama yang paling kondang tentu Vurnon Anita yang saat ini tampil untuk RKC Waalwijk.

Vurnon Anita juga sempat bermain di dua klub Liga Inggris, yaitu Newcastle United dan Leeds United.

Tak mau kalah, ada dua pemain lainnya yang pernah berkarir di Liga Inggris.

Nama pertama adalah Leandro Bacuna. Leandro Bacuna pernah tampil di sejumlah klub Liga Inggris, seperti Aston Villa, Reading, Cardiff City.

Nama Leandro Bacuna juga sempat melanglang buana di timnas kelompok umur Belanda.

Leandro Bacuna pernah dipanggil membela timnas U-19 dan U-21 Belanda pada medio 2009-2013.

Berikut daftar 23 nama pemain Timnas Indonesia vs Curacao:

Daftar 23 nama pemain Timnas Indonesia untuk persiapan lawan Curacao: 

1. Asnawi Mangkualam Bahar - Ansan Greeners

2. Egy Maulana Vikri - FC Vion Zlate Moravce

3. Witan Sulaeman - AS Trencin

4. Elkan William Tio Baggott - Gillingham FC

5. Sadill Ramdani - Sabah FC

6. Pratama Arhan - Tokyo Verdy

7. Fachruddin Aryanto - Madura United

8. Rizky Ridho Ramadhani - Persebaya Surabaya

9. Marselino Ferdinan - Persebaya Surabaya

10. Koko Ari Araya - Persebaya Surabaya

11. Rachmat Irianto - Persib Bandung

12. Ricky Kambuaya - Persib Bandung

13. Marc Klok - Persib Bandung

14. Syahrian Abimanyu - Persija Jakarta

15. Muhammad Ferarri - Persija Jakarta

16. Muhammad Riyandi - Persis Solo

17. Yakob Sayuri - PSM Makassar

18. Muhammad Ramadhan Sanantha - PSM Makassar

19. Syahrul Trisna Fadillah - Persikabo 1973

20. Muhammad Dimas Drajad - Persikabo 1973

21. Muhammad Rafli - Arema FC

22. Dendy Sulistyawan - Bhayangkara FC

23. Nadeo Arga Winata - Bali United

23 Pemain Timnas Curacao Pada FIFA Match Day September 2022 melawan Timnas Indonesia:

Vurnon Anita

Juninho Bacuna

Leandro Bacuna

Tyrick Bodak

Roly Bonevacia

Shanon Carmelia

Kevin Felida

Kenji Gorre

Quilindschy Hartman

Elson Hooi

Rangelo Jangga

Gino van Kessel

Darryl Lachman

Michael Maria

Rhu-Endly Martina

Rowendy Sumter

Bryan Anastatia

Jean-Marc Antersijn

Jarchinio Antonia

Jeremy Antonisse

Gevaro Nepomuceno

Nathangelo Markelo

Justin Ogenia

Pelatih: Remko Bicentini

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
3
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
13
6
4
3
22
18
4
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas