Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tinggalkan Juventus, Kulusevski Justru Rajin Angkat Barbel Bersama Tottenham Hotspur

Pengakuan Dejan Kulusevski yang banyak habiskan waktu di tempat gym sejak datang ke Tottenham Hotspur dari Juventus.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Tinggalkan Juventus, Kulusevski Justru Rajin Angkat Barbel Bersama Tottenham Hotspur
CHRIS RADBURN / AFP
Gelandang Tottenham Hotspur asal Swedia, Dejan Kulusevski (tengah) merayakan gol bersama rekan setimnya setelah mencetak gol keempat mereka dalam pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Tottenham Hotspur dan Southampton di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 6 Agustus 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Pemain Tottenham Hotspur, Dejan Kulusevski, justru memiliki hobi baru setelah meninggalkan raksasa Liga Italia, Juventus.

Diakui oleh Dejan Kulusevski, dia banyak menghabiskan waktunya di tempat gym.

Sebagaimana yang diketahui, Kulusevski pindah ke Tottenham pada bursa transfer Januari lalu.

Pemain internasional Swedia itu gabung dengan status pinjaman selama 18 bulan.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Pekan Kesembilan: Arsenal vs Tottenham, Liverpool vs Brighton hingga City vs MU

Gelandang AC Monza Antonio Barilla (kiri) dan bek AC Monza Mario Sampirisi (kanan) berebut bola dengan pemain depan Juventus Dejan Kulusevski (tengah) selama pertandingan persahabatan Piala Berluconi antara AC Monza dan Juventus di Stadion U-Power pada 31 Juli 2021.
Gelandang AC Monza Antonio Barilla (kiri) dan bek AC Monza Mario Sampirisi (kanan) berebut bola dengan pemain depan Juventus Dejan Kulusevski (tengah) selama pertandingan persahabatan Piala Berluconi antara AC Monza dan Juventus di Stadion U-Power pada 31 Juli 2021. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Kulusevski hengkang dari Turin setelah tidak menjadi pilihan utama Massimiliano Allegri.

Sebelum pindah ke Tottenham, dia cuma lima kali jadi starter dalam 20 pertandingan di Serie A.

Keputusan tepat ternyata diambil rekan senegara Zlatan Ibrahimovic ini.

Berita Rekomendasi

Di bawah komando Antonio Conte selaku pelatih Tottenham, Kulusevski berhasil menemukan sentuhan terbaiknya.

Bersama klub London Utara ini, mantan penggawa Parma tersebut mendapatkan lebih banyak menit bermain. Bahkan dia berhasil menyegel posisi winger kanan mengalahkan Lucas Moura.

Usut punya usut, Kulusevski memiliki alasan khusus banyak menghabiskan waktunya angkat barbel di gym.

Adalah tuntutan Liga Inggris yang mengutamakan kondisi fisik prima menjadi alasan utama. Dibandingkan Liga Italia, Premier League memang terkenal dengan sepak bola tensi tinggi.

Untuk bisa menjaga konsistensi selama 90 menit, kondisi fisik menjadi atribut utama. Tak heran jika Kulusevski langsung menggeber latihan keras di tempat gym,.

"Di Inggris, saya menemukan bentuk permainan terbaik. Semua lebih baik daripada di Turin (Juventus), entah itu di dalam maupun luar lapangan," tegas Dejan Kulusevski, dikutip dari laman Football London.

"Tuntutan di Liga Inggris sangat tinggi. Oleh karena itu saya berbenah untuk menjaga kondisi tetap prima," sambungnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas