Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Nyeleneh Liga 1 2022 Pekan Ke-11, Pemain 'Kerja Rodi' Berselang 2 Hari FIFA Matchday

jadwal Liga 1 2022 yang digulirkan sesaat setelah timnas Indonesia melawan Curacao, tiga pemain beristirahat kurang dari 48 jam.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Jadwal Nyeleneh Liga 1 2022 Pekan Ke-11, Pemain 'Kerja Rodi' Berselang 2 Hari FIFA Matchday
Tribunnews/Muhammad Nursina
Striker PSM Makassar, Yakob Sayuri (atas) melompat menghidari ganjalan striker PSS Sleman, Derry Rachman Noor dalam laga pekan kedua belas BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (18/11/2021) malam. Laga tersebut berakhir imbang dengan skor 2-2 (1-1). Tribunnews/Muhammad Nursina 

Jadwal Nyeleneh Liga 1 2022 Pekan Ke-11, Pemain 'Kerja Rodi' Berselang 2 Hari FIFA Matchday

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Pekan ke-11 Liga 1 2022/23 menjadi sorotan karena dilangsungkan tak lebih dari 2X24 jam pasca-agenda FIFA Matchday yang dilakoni Timnas Indonesia.

Situasi itu membuat para pemain, khususnya para pilar Timnas Indonesia harus 'kerja rodi' merujuk pada kewajibannya di klub sebagai pemain profesional.

Kondisi ini membuat pemain kurang beristirahat dan rentan cedera.

Baca juga: Shin Tae-yong Minta Lawan Lebih Top, Ini Negara Zona CONCACAF yang Bisa Jadi Lawan Timnas Indonesia

Baca juga: Sorotan Timnas Indonesia Menang Lagi Atas Curacao, Tahan Emosimu Saddil, Kata Buat Witan, Brilian!

Ulasan BolaNas menyoroti jadwal Liga 1 2022 yang digulirkan sesaat setelah timnas Indonesia melawan Curacao, tiga pemain beristirahat kurang dari 48 jam.

Tiga pemain dari Persis Solo dan PSM Makassar dirugikan dengan penjadwalan aneh Liga 1 2022/23 pasca agenda FIFA Matchday.

FIFA Matchday bulan September ini dimanfaatkan PSSI untuk menggelar partai persahabatan timnas Indonesia versus Curacao.

Berita Rekomendasi

Timnas Indonesia pun bisa memenangi dua pertandingan kontra Curacao dengan skor 3-2 dan 2-1 pada Sabtu (24/9/2022) dan Selasa (27/9/2022).

Baca juga: Perbandingan Hasil FIFA Matchday Negara ASEAN, Keperkasaan Timnas Indonesia Disaingi Vietnam

Sejumlah pemain Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri bersama Marselino Ferdinan, Pratama Arhan, Sananta  menyapa penonton usai pertandingan melawan Timnas Curacao pada pertandingan Leg II di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/9/2022). Hingga pluit akhir Indonesia Unggul 2-1 dari Curacao. Tribunnews/Jeprima
Sejumlah pemain Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri bersama Marselino Ferdinan, Pratama Arhan, Sananta menyapa penonton usai pertandingan melawan Timnas Curacao pada pertandingan Leg II di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/9/2022). Hingga pluit akhir Indonesia Unggul 2-1 dari Curacao. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Hasil di FIFA Matchday tersebut tergolong memuaskan bagi sepak bola Indonesia, kecuali dua klub peserta Liga 1 2022/23.

Dua klub Liga 1, Persis Solo dan PSM Makassar, menjadi tim yang bermain pada hari pertama pekan ke-11 Liga 1 2022/23, Kamis (29/9/2022).

Dalam jadwal yang disusun PT Liga Indonesia Baru (LIB), terdapat enam tim yang bertanding pada hari ini.

Enam tim yang saling berhadapan itu adalah Barito Putera vs Persik Kediri, PSS Sleman vs Persita Tangerang, dan Persis Solo vs PSM Makassar.

Baca juga: Jadwal Liga 1 2022 Pekan ke-11, Persib vs Persija: Duel Ala Eropa, Maung Punya Tiga Modal Berharga

Berbeda dari dua laga pertama yang tak melibatkan pemain timnas Indonesia, laga yang disebut terakhir seharusnya mempertandingkan penggawa Garuda.

Persis Solo mengirimkan M Riyandi ke tim Merah Putih, dan PSM Makassar mengirim dua kali lipatnya, yaitu Yakob Sayuri dan Ramadhan Sananta.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
23
14
8
1
38
18
20
50
2
Persebaya
23
12
5
6
26
24
2
41
3
Dewa United
23
11
7
5
44
27
17
40
4
Persija Jakarta
23
11
7
5
38
27
11
40
5
Bali United
23
11
5
7
37
25
12
38
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas