Pengakuan Pelatih Guam Soal Besarnya Kekuatan Timnas U-17 Indonesia Seusai Digunduli 14-0
Pelatih Guam Akui Timnas Indonesia U-17 Tampil Trengginas Saat Kalahkan Timnya 14-0 di Kualifikasi Piala Asia 2023
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom

Pengakuan Pelatih Guam Soal Besarnya Kekuatan Timnas U-17 Indonesia Seusai Digunduli 14-0
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Tim Nasional (Timnas) Guam U-17 kalah besar dengan skor 0-14 dari timnas Indonesia U-17 dalam laga Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (3/10/2022).
Keberhasilan timnas Indonesia U-17 membungkam timnas U-17 Guam tidak terlepas dari skuad besutan Bima Sakti yang dinilai tampil trengginas.
Hal tersebut diakui oleh pelatih timnas Guam U-17, Samuel San Gil, selepas pertandingan yang berujung pesta gol itu.
Baca juga: Hasil Timnas U-17 Indonesia vs Guam, Arkhan Kaka 4 Gol, Garuda Menang Telak 14-0
Baca juga: Soal Penggunaan Gas Air Mata di Tragedi Kanjuruhan, Indonesia Bisa Lolos Sanksi Berat FIFA?
"Hari ini kami mengharapkan para pemain untuk tampil dengan kemampuan terbaik mereka. Namun, para pemain Indonesia tampil dengan motivasi tinggi yang sangat jelas terlihat," ucap Samuel San Gil.
"Energi dari pemain Indonesia sangat besar di antara seluruh pemain," lanjutnya.
Pada laga sebelumnya, timnas Guam U-17 takluk 0-9 dari timnas U-17 Uni Emirat Arab (UEA), Sabtu (1/10/2022).
Timnas Guam U-17 saat ini berada di peringkat kelima klasemen Grup B.
Pada pertandingan selanjutnya, timnas Guam U-17 akan menghadapi timnas U-17 Malaysia, Rabu (5/10/2022).
Baca juga: Man United Hina Ronaldo Saat Dilumat 3-6 Man City, Casemiro Jadi Sorotan, Haaland Memang Monster

Lebih lanjut, Samuel San Gil mewakili Federasi Sepak Bola Guam turut berbelasungkawa atas insiden tragis yang terjadi seusai laga Arema FC vs Persebaya Surabaya dalam pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Sabtu (1/10/2022).
"Pertama-tama izinkan saya mewakili Federasi Sepak Bola Guam," tutur Samuel San Gil.
Menyampaikan rasa duka cita kami kepada keluarga dari para korban tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruhan," sambungnya.
(Alfarizy/m39)