Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kenapa Gol Palestina dari Penalti ke Gawang Timnas U-17 Indonesia Dianulir Wasit? Ini Penjelasannya

Gol buah dari penalti Palestina U-17 ke gawang Timnas U-17 Indonesia tidak disahkan wasit. Ini penjelasannya. Tapi bola sudah melewati garis gawang

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Kenapa Gol Palestina dari Penalti ke Gawang Timnas U-17 Indonesia Dianulir Wasit? Ini Penjelasannya
Tribunnews/JEPRIMA
Pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia mencoba mengejar bola saat gol bunuh diri pemain Timnas Palestina saat laga Grup B kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Jumat (7/10/2022). Indonesia mengungguli Palestina pada babak pertama dengan skor 1-0. Tribunnews/Jeprima 

Kenapa Gol Palestina dari Penalti ke Gawang Timnas U-17 Indonesia Dianulir Wasit? Ini Penjelasannya

TRIBUNNEWS.COM - Wasit menganulir gol Timnas U-17 Palestina ke gawang Timnas U-17 Indonesia pada laga matchday ketiga Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Jumat (7/10/2022) malam WIB.

Kejadian itu terjadi satu menit setelah Timnas U-17 Indonesia menambah keunggulan menjadi 2-0 berkat gol Habil Abdillah di menit ke-50.

Baca juga: Timnas U-17 Indonesia vs Palestina: Habil Cetak Gol Jarak Jauh, Wasit Tak Sahkan Penalti, Skor 2-0

Mendapat bola dari sisi flank, Habil Abdillah melepaskan tendangan yang langsung meluncur ke gawang Palestina.

Semenit berselang, Palestina mendapat penalti setelah pemain Timnas U-17 Indonesia melakukan pelanggaran di kotak penalti.

Penalti diambil Husam Alshaer. Bola tendangannya membentur mistar.

Husam Alshaer bisa menuntaskan bola rebound menjadi gol, namun wasit melihat ada pelanggaran.

Berita Rekomendasi

Gol dianulir wasit. Skor tetap 2-0.

Apa yang membuat gol Palestina dianulir wasit?

Pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia M Riski Afrisal melewati pemain Timnas Palestina saat laga Grup B kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Jumat (7/10/2022). Indonesia mengungguli Palestina pada babak pertama dengan skor 1-0. Tribunnews/Jeprima
Pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia M Riski Afrisal melewati pemain Timnas Palestina saat laga Grup B kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Jumat (7/10/2022). Indonesia mengungguli Palestina pada babak pertama dengan skor 1-0. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Rupanya aturan baru soal penalti tidak membenarkan pemain penendang penalti menyentuh bola dua kali dari hasil tendangannya.

"Penendang tidak boleh menyentuh bola hasil tendangannya jika belum menyentuh pemain lain," begitu bunyi aturan ditetapkan oleh Dewan Asosiasi Sepak Bola Internasional (IFAB).

Bola hasil tendangan penalti Husam Alshaer memang langsung membentur mistar tanpa bisa disentuh/ditepis kiper Timnas U-17 Indonesia, Andrika Fathir Rachman.

Bola rebound seusai membentur mistar langsung ditendang lagi oleh Husam Alshaer yang artinya sang pemain dua kali menyentuh bola tanpa sentuhan pemain lain.

Bola Tampak Sudah Lewati Garis Gawang

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas