Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Shin Tae-yong Siap Mundur dari Timnas Indonesia, Tagar #STYOut Menggema

Setelah Shin Tae-yong beru pernyataan soal tragedi Kanjuruhan, tagar #STYOut menggema di media sosial Twitter.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Shin Tae-yong Siap Mundur dari Timnas Indonesia, Tagar #STYOut Menggema
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Setelah Shin Tae-yong beri pernyataan soal tragedi Kanjuruhan, tagar #STYOut menggema - Pelatih Tim Nasional Indonesia U-19, Shin Tae-yong menyapa suporter usai pertandingan Timnas Indonesia U-19 melawan Timnas Myanmar U-19 dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (10/7/2022). Meskipun Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar dengan skor telak 5-1, namun Indonesia gagal melaju ke semifinal Piala AFF U-19 setelah hanya berada di posisi ketiga pada klasemen akhir penyisihan grup. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM - Shin Tae-yong memberikan pernyataan soal tragedi Kanjuruhan yang menjadi duka mendalam di dunia sepak bola Indonesia, Rabu (12/10/2022).

Setelah Shin Tae-yong menuliskan pernyataannya melalui akun Instagram pribadinya, tagar #STYOut menggema di Twitter.

Nampaknya pernyataan dari Pelatih Timnas Indonesia ini mendapat repons kurang baik dari para pecinta sepak bola Indonesia.

Baca juga: Sikap Shin Tae-yong soal Tragedi Kanjuruhan, Siap Tinggalkan Timnas Indonesia jika Ketum PSSI Mundur

Tagar #STYOut menggema di Twitter setelah Shin Tae-yong memberi pernyataan soal tragedi Kanjuruhan. Shin Tae-yong menyatakan akan mengundurkan diri jika Ketum PSSI harus mengundurkan diri sebagai bentuk tanggung jawab.
Tagar #STYOut menggema di Twitter setelah Shin Tae-yong memberi pernyataan soal tragedi Kanjuruhan. Shin Tae-yong menyatakan akan mengundurkan diri jika Ketum PSSI harus mengundurkan diri sebagai bentuk tanggung jawab. (Tangkapan Layar dari Twitter)

Pasalnya dalam pernyataannya, Shin Tae-yong menyebutkan akan meninggalkan Timnas Indonesia apabila Ketua Umum (Ketum) PSSI mengundurkan diri.

"Menurut saya, jika Ketua Umum PSSI harus bertanggung jawab atas semua yang terjadi dan mengundurkan diri, maka saya pun harus mengundurkan diri," tulis Shin Tae-yong dalam Instagramnya.

"Karena saya pikir jika terdapat kesalahan dari rekan kerja yang bekerja bersama sebagai 1 tim, maka saya pun juga memiliki kesalahan yang sama. Kita adalah 1 tim," imbuhnya.

Hal itu mengingat Ketum PSSI yang telah didesak oleh banyak pihak untuk mengundurkan diri sebagai bentuk tanggungjawan atas tragedi Kanjuruhan.

Berita Rekomendasi

Sayangnya sikap tersebut nampaknya membuat para suporter Indonesia kecewa dengan sikap Shin Tae-yong.

Walhasil tagar #STYOut menggema di Twitter sesaat setelah Shin Tae-yong memberi pernyataan soal tragedi Kanjuruhan.

Maklum, Shin Tae-yong memang tengah jadi kebanggaan para pecinta sepak bola Indonesia.

Pasalnya pelatih asal Korea Selatan itu telah memberikan prestasi luar biasa bagi Timnas Indonesia.

Mengutip dari laman Transfermarkt, Shin Tae-yong telah mengantarkan Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023.

Bukan hanya itu, Shin Tae-yong juga berhasil meningkatkan ranking Timnas Indonesia sebanyak 20 tingkat.

Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (tengah) bersama ofisial mengelilingi stadion untuk menyapa suporter yang telah mendukung mereka sepanjang pertandingan usai laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 antara Indonesia melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022) malam. Hasil akhir pertandingan, Timnas Indonesia berhasil menaklukkan Vietnam dengan skor 3-2 (0-0) dan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan setelah keluar sebagai juara Grup F. SURYA/HABIBUR ROHMAN
Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (tengah) bersama ofisial mengelilingi stadion untuk menyapa suporter yang telah mendukung mereka sepanjang pertandingan usai laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 antara Indonesia melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022) malam. Hasil akhir pertandingan, Timnas Indonesia berhasil menaklukkan Vietnam dengan skor 3-2 (0-0) dan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan setelah keluar sebagai juara Grup F. SURYA/HABIBUR ROHMAN (SURYA/HABIBUR ROHMAN)

Awalnya peringkat Timnas Indonesia berada di urutan ke-175.

Setelah mendapat magis dari Shin Tae-yong, kini ranking Timnas Indonesia berada di urutan ke-155.

Kemudian prestasi ciamik Shin Tae-yong lainnya adalah mempersembahkan medali perunggu SEA Games 2021.

Terakhir, Timnas Indonesia sukses menyabet runner-up Piala AFF 2020.

Dari beragam prestasi tersebut, para pecinta sepak bola Indonesia dikecewakan melalui sikap Shin Tae-yong soal tragedi Kanjuruhan.

(Tribunnews.com/Niken)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas