Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Presiden FIFA Gianni Infantino Main Bola Bareng Staf PSSI di Stadion Madya, Setim dengan Iwan Bule

Gianni Infantino bermain sepak bola beserta jajaran PSSI di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (18/10/2022). Ia satu tim dengan Iwan Bule.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Presiden FIFA Gianni Infantino Main Bola Bareng Staf PSSI di Stadion Madya, Setim dengan Iwan Bule
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Presiden Joko Widodo menerima cinderamata dariPresiden Induk Asosiasi Sepakbola Dunia (FIFA) Gianni Infantino usai pertemuan tertutup di Istana Negara, Jakarta, Selasa (18/10/2022).Gianni Infantino bermain sepak bola beserta jajaran PSSI di Stadion Madya, satu tim dengan Iwan Bule. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM - Presiden FIFA, Gianni Infantino terlihat bermain sepak bola beserta jajaran PSSI di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (18/10/2022).

Seperti yang diketahui, Gianni Infantino tiba di Indonesia Selasa, (18/20/2022) untuk membahas terkait Tragedi Kanjuruhan yang memakan banyak korban beberapa waktu lalu.

Sebelum bermain bola di Stadion Madya, Gianni Infantino sempat bertemu dengan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo guna membahas sepak bola Indonesia agar lebih baik kedepannya.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden FIFA Gianni Infantino di Istana, Selasa (18/10/2022).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden FIFA Gianni Infantino di Istana, Selasa (18/10/2022). Gianni Infantino bermain sepak bola beserta jajaran PSSI di Stadion Madya, satu tim dengan Iwan Bule. (Tribunnews.com/ Taufik Ismail)

Baca juga: Profil Gianni Infantino, Presiden FIFA yang Ternyata Jebolan Hukum University of Fribourg

Dari unggahan Instagram PSSI, Rabu (19/10/2022), terlihat beberapa aksi Gianni Infantino saat bermain bola di Stadion Madya.

Pada pertandingan sepak bola tersebut, Gianni Infantino tergabung ke dalam tim yang memakai jersey berwarna hijau.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan juga terlihat ikut bermain sepak bola dengan berada di tim yang sama dengan Gianni Infantino.

Selain Mochamad Iriawan, Gianni Infantino juga satu tim dengan Yeyen Tumena, Indra Sjafri, dan Hamdan Hamedan.

Berita Rekomendasi

Murni Keinginan Gianni Infantino

Dikutip dari BolaSport, Gianni Infantino memang berkeinginan menjajal Stadion Madya.

Hal tersebut diungkapkan oleh Sekjen PSSI, Yunus Nusi.

"Pada malam hari ini Presiden FIFA beserta rombongan beliau mengajak kami PSSI untuk main bola."

"Dan ini bagian dari keinginan beliau (Gianni Infantino), apapun bisa terjadi," kata Yunus Nusi sebelum pertandingan.

Alasan Gianni Infantino Datang ke Indonesia

Alasan utama Gianni Infantino datang ke Indonesia karena Tragedi Kanjuruhan.

Gianni Infantino pun mengaku bahwa FIFA akan bekerja sama dengan pemerintah Indonesia, AFC, dan PSSI guna melakukan perubahan sepak bola Tanah Air agar lebih baik lagi kedepannya.

"Alasan utama kenapa saya mau ke Indonesia adalah karena tragedi Kanjuruhan, Malang."

"Kejadian ini telah menyakiti dan memakan korban banyak."

"Namun, saya bisa jamin, FIFA di sini untuk Anda (PSSI)."

"FIFA di sini akan bekerja bersama pemerintah, AFC, dan federasi Indonesia (PSSI) untuk transformasi sepak bola."

"Sebab, sepak bola adalah kebahagiaan," kata Gianni Infantino, dikutip dari situs resmi PSSI.

Baca juga: Cerita Erick Thohir Diminta Jokowi Antar Presiden FIFA Gianni Infantino Menuju Istana

Ia juga mengatakan bahwa Indonesia adalah negara sepak bola.

Maka siapapun yang ingin menonton sepak bola di stadion, mereka harus aman.

"Indonesia adalah negara sepak bola."

"Sepak bola adalah passion di sini."

"Mereka mencintai sepak bola."

"Maka ketika mereka menonton sepak bola di stadion, mereka harus aman," tambah Gianni Infantino.

(Tribunnews.com/Isnaini Nurdianti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas