Raphael Varane Habiskan Waktu bersama Keluarga dengan Rayakan Ulang Tahun sang Anak
Raphael Varane terlihat merayakan ulang tahun anak keduanya yang bernama Anais yang ke satu tahun. Diketahui, ia saat ini mengalami cedera.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Pemain Manchester United, Raphael Varane baru-baru ini terlihat merayakan ulang tahun anak keduanya yang bernama Anais.
Raphael Varane merayakan ulang tahun Anais yang ke satu tahun.
Momen perayaan ulang tahun Anais terlihat dari unggahan Instagram pribadi Raphael Varane pada Rabu (26/10/2022)
Baca juga: Karena Alasan Ini, Raphael Varane Terancam Tak Jadi Ikut Timnas Prancis ke Piala Dunia Qatar 2022
Dalam unggahan foto tersebut, terlihat Varane yang tengah berkumpul bersama istri dan kedua anaknya.
Seperti yang diketahui,Varane menikah dengan Camille Tytgat.
Dalam penikahannya dengan Camille Tytgat, Varane dikaruniai seorang anak laki-laki dan satu orang putri.
Anak pertama Varane bernama Ruben.
Rayakan Ulang Tahun sang Anak
Dalam momen ulang tahun putrinya, keluarga Varane terlihat mengusung tema Minnie Mouse.
Dekorasinya pun identik dengan nuansa warna merah muda.
Terlihat Anais yang memakai kostum Minnie Mouse.
Tidak lupa, kue ulang tahun juga memiliki desain Minnie Mouse.
"Selamat ulang tahun Anais, kami cinta kamu," tulis Varane.
Melihat postingan tersebut, tampaknya cedera yang dialaminya tidak membuat Varane istirahat dari berbagai kegiatan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.