Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Live Streaming Liga Italia Verona vs AS Roma, Skuad Elite Giallorossi Disanjung Pelatih Lawan

Live streaming Liga Italia menyiarkan pertandingan Verona vs AS Roma dalam lanjutan giornata 12, Selasa (1/11/2022) mulai kick-off pukul 00.30 WIB.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Live Streaming Liga Italia Verona vs AS Roma, Skuad Elite Giallorossi Disanjung Pelatih Lawan
Isabella BONOTTO / AFP
Bek AS Roma Inggris Chris Smalling (CR Belakang) merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Inter dan AS Roma pada 1 Oktober 2022 di stadion Giuseppe-Meazza (San Siro) di Milan. 

TRIBUNNEWS.COM - Live streaming Liga Italia bakal menyajikan pertandingan Verona vs AS Roma dalam lanjutan giornata 12, Selasa (1/11/2022) dini hari nanti.

Perseteruan Verona vs AS Roma berlangsung di Stadio Marc'Antonio Bentegodi, mulai kick-off pukul 00.30 WIB.

Duel antara Verona vs AS Roma dapat disaksikan secara live streaming beIN Sports dan Vidio.com.

Baca juga: Prediksi Skor Verona vs AS Roma, Tammy Abraham Seret Gol, Giallorossi Terancam Gagal Tembus 4 Besar

Pemain depan AS Roma asal Argentina Paulo Dybala cedera setelah mencetak gol tendangan penalti selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AS Roma dan Lecce di stadion Olimpiade di Roma pada 9 Oktober 2022.
Pemain depan AS Roma asal Argentina Paulo Dybala cedera setelah mencetak gol tendangan penalti selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AS Roma dan Lecce di stadion Olimpiade di Roma pada 9 Oktober 2022. (Vincenzo PINTO / AFP)

Berikut Link Live Streaming Liga Italia Verona vs AS Roma

Akses di Sini <<<<

Akses di Sini <<<<

Pelatih tuan rumah Verona, Salvatore Bocchetti menyanjung skuad elite yang dimilik lawannya AS Roma.

Berita Rekomendasi

Menurutnya, tim berjuluk Giallorossi ini memiliki komposisi pemain hebat di setiap lini.

Ia menambahkan, Jose Mourinho mampu memanfaatkan kolektivitas para pemain sayap maupun striker untuk menjadi tumpuan mencetak gol.

"Tim yang sangat kuat, dengan pemain hebat di semua departemen," buka Salvatore Bocchetti dikutip dari laman Verona.

"Mereka memanfaatkan karakteristik striker dan pemain sayap untuk mengancam pertahanan lawan," tambahnya.

Arsitek berusia 35 tahun itu lantas membahas keberuntungan Giallorossi mendapat pelatih sekelas Mourinho.

Kualitas Mourinho tidak diragukan lagi dengan membawa gelar UEFA Conference League musim lalu.

Dirinya mengakui bahwa Mourinho pantas menjadi sosok yang dikagumi dalam daftar pelatih hebat.

"Mereka memenangkan piala Eropa tahun lalu, dan dipimpin oleh pelatih hebat."

"Mourinho bisa melakukan apa saja untuk dikagumi semua orang."

"Itu adalah hak prerogatif yang menjelaskan betapa sulitnya pertemuan nanti," tandas Bocchetti.

Dalam laga ini, Giallorossi mempunyai peluang menembus 4 besar andai bisa mengalahkan Verona.

Giallorossi bisa menyalip Inter Milan dan Lazio yang kini unggul 2 poin di atasnya.

Kesempatan naik ke 4 besar diharapkan menjadi pelecut semangat anak buah Mourinho.

Apalagi persaingan papan atas Liga Italia musim ini terbilang lebih kompetitif dibandingkan beberapa tahun ke belakang.

Berdasarkan situasi tersebut, Giallorossi mau tidak mau harus bermain apik menghadapi Verona yang berada di zona degradasi.

Kondisi tuan rumah sendiri juga sedang tidak baik setelah baru mengumpulkan 1 kemenangan dan 2 imbang.

Akibat hasil kurang buruk ini, Verona terdampar di zona degradasi posisi 19 dengan koleksi 5 poin.

Tak sampai disitu, Verona juga menjadi tim kedua yang paling banyak kemasukan gol hingga giornata 12 Liga Italia.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
11
8
1
2
18
8
10
25
2
Inter Milan
11
7
3
1
25
13
12
24
3
Atalanta
11
7
1
3
29
14
15
22
4
Fiorentina
11
6
4
1
22
9
13
22
5
Lazio
11
7
1
3
24
14
10
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas