Sorotan Tottenham vs Liverpool: 3 Poin Harga Mati, Jurgen Klopp Justru Ketakutan Jumpa Antonio Conte
Juru taktik Liverpool, Jurgen Klopp menganggap bertandang ke markas Tottenham Hotspur merupakan laga yang sulit.
Penulis: deivor ismanto
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Juru taktik Liverpool, Jurgen Klopp berkeringat dingin jelang jumpa dengan anak asuh Antonio Conte, Tottenham Hotspur.
Lanjutan pekan ke-15 Liga Inggris menyajikan duel Tottenham vs Liverpool di Tottenham Hotspur Stadium pada Minggu, (6/11/2022) malam WIB.
Berkaca dari klasemen Liga Inggris, Liverpool jauh tertinggal dari Tottenham yang nangkring di papan atas.
Baca juga: Prediksi Skor Chelsea vs Arsenal Liga Inggris: Badai Cedera The Blues jadi Santapan The Gunners
The Reds terdampar di peringkat 9 klasemen Liga Inggris dengan hanya mendulang 16 poin dari 12 laga.
Sedangkan The Lilywhites berada di peringkat 3 papan klasemen atas kumpulan 26 angka.
Jurgen Klopp pun berkeringat dingin jelang bertandangnya Liverpool ke markas Tottenham.
Menurutnya, di tangan Antonio Conte, The Lilywhites menjadi tim yang sulit untuk dikalahkan.
“Ini pertandingan besar bagi kami, ini sulit juga, bertandang melawan Spurs,” kata Klopp dilansir laman resmi klub.
"Saya tidak menghitung jarak poin antara kami dan mereka, tetapi kami tidak bisa pilih-pilih dengan lawan dan permainan di mana kami ingin mendapatkan poin. Kami harus melakukannya, tentu saja, tetapi itu sulit."
“Mungkin butuh waktu, tetapi kami tidak mengatakan sekarang Tottenham terlalu dini bagi kami untuk benar-benar muncul. Tidak, tidak; kami pergi ke sana dan ingin menjadi yang terbaik, 100 persen."
"Tapi Ini adalah tempat yang sulit untuk dituju, tim yang sangat bagus, sangat terlatih, dan unit pertarungan yang nyata."
"Tidak ada pertandingan persahabatan melawan mereka. Antonio (Conte) berada di pinggir lapangan, para pemain berada dalam tantangan."
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Bola Malam Ini: Live SCTV, Moji, Bein Sport, Liga Inggris hingga Liga Italia
“Ini seperti pertandingan Liga Champions di Liga Premier. Begitulah cara kami mendekatinya."
Mau tak mau, The Reds memang harus memetik tiga angka jika tak ingin semakin terdampar di papan klasemen Liga Inggris.
Penampilan apik Liverpool di Liga Champions dapat menjadi modal mereka untuk mengalahkan Tottenham.
Di laga pamungkas penyisihan grup Liga Champions, The Reds sukses mengalahkan Napoli dengan skor 2-0.
Tak hanya meraih hasil positif, namun Liverpool menjadi pemutus rekor tak terkalahkan tim asal Italia itu.
(Tribunnews.com/Deivor)