Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Babak I PSIS vs Borneo FC Liga 1, Skor 1-3 untuk Keunggulan Pesut Etam

Hasil babak pertama, PSIS Semarang vs Borneo FC Liga 1 Jumat (9/12/2022), skor sementara 1-3 untuk keunggulan Pesut Etam

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Hasil Babak I PSIS vs Borneo FC Liga 1, Skor 1-3 untuk Keunggulan Pesut Etam
TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO
Hasil babak pertama, PSIS Semarang vs Borneo FC Liga 1 Jumat (9/12/2022), skor sementara 1-3 untuk keunggulan Pesut Etam 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut hasil babak pertama laga PSIS vs Borneo FC Liga 1, Jumat (9/12/2022).

Pertandingan PSIS Semarang vs Borneo FC digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Pada babak pertama, Borneo FC unggul meyakinkan 1-3 atas PSIS Semarang.

Satu gol dicetak Lilipaly (19') dan selang tiga menit, Jonathan Bustos berhasil menambah keunggulan (22').

Gol ketiga diciptakan oleh Agung Prasetyo di menit 31.

PSIS berhasil memperkecil ketertinggalan melalui sepakan Fredyan Wahyu (35').

Laga PSIS vs Borneo FC ini masih dapat disaksikan di live Indosiar.

Berita Rekomendasi

Atau melalui link live streaming berikut:

>>INDOSIAR<< PSIS vs Borneo FC

Baca juga: Update Klasemen Liga 1 Setelah Persib Menang 0-3, Maung Bandung di Urutan Delapan, Arema Membuntuti

Jalannya Pertandingan

Tekanan tinggi langsung dimainkan Borneo FC. Tendangan Lilipaly masih melenceng dari gawang Wahyu.

PSIS pun langsung membalas serangan. Beruntung Angga Saputro langsung mengamankan bola.

Hingga menit 10, kedua tim masih saling jual beli serangan. Namun upaya PSIS dan Borneo belum membuahkan hasil yang membahayakan.

PSIS mendapatkan tendangan bebas tak jauh dari kotak penalti. Jonathan Cantillana mengambil tendangan tersebut.

Sayang sepakan Jonathan masih melambung tinggi.

Fajar Fatur Rahman alami cedera saat blok bola di menit 14 dan harus ditandu keluar.

Serangan cepat dibuat Borneo FC, Stefano Lilipaly merangsak ke bagian pertahanan PSIS. Lilipaly berhasil menciptakan gol saat dirinya lepas dari pengawasan.

Di menit 19, skor berubah 0-1 untuk keunggulan Borneo FC.

Hanya berselang tiga menit, Jonathan Bustos menunjukkan skill menawan.

Kontrol bola di luar kotak penalti membuat sepakan jarak jauh Jonathan Bustos berhasil kembali membobol gawang Wahyu Tri. Skor berubah 0-2 untuk Borneo FC.

PSIS mulai merespon dengan mencoba menyerang pertahanan Borneo FC.

Beberapa kali percobaan Hari Nur masih saja jauh dan melebar dari gawang Pesut Etam.

Tendangan bebas Jonathan Bustos berhasil dimanfaatkan oleh Agung Prasetyo.

Agung langsung membobol gawang PSIS saat tak ada bek yang menjaga dirinya. Skor berubah 0-3 untuk Borneo FC di menit 31.

PSIS nampak mocar-macir di sisi pertahanan.

Fredyan Wahyu berhasil memanfaatkan kesempatan Agung yang selip di depan gawang, koordinasi apik dengan Hari Nur dari sisi kanan menciptakan satu gol untuk PSIS.

PSIS berhasil memperkecil ketertinggalan dengan Borneo FC di menit 35, skor 1-3.

PSIS Semarang masih berusaha memperkecil ketertinggalan.

Sayangnya peluang demi peluang belum bisa membuahkan gol hingga wasit meniup peluit tanda babak pertama berakhir.

Pergantian Pemain

PSIS: -

Borneo FC: Fajar Fatur Rahman out, Rifad Marasabessy in;

Kartu Kuning

PSIS: Jonathan Cantillana (29')

Borneo FC: - 

Susunan Pemain

PSIS Semarang

Wahyu Tri; Fredyan, Dewangga, Wahyu Prast, Frendi; Damas, Jonathan, Wawan; Marukawa, Riyan, Hari Nur

Head coach: Ian Andrew Gilian

Borneo FC

Angga Saputro (GK); Kei Hirose, Hardianto, Jonathan Bustos, Hendro, Agung Pras; Lilipaly, Leo Guntara; Javlon Guseynov, Andi, Fajar F

Head coach: Andre Gaspar. (*)

(Tribunnews.com/ Siti N)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas