Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSS Kalah 0-2 dari Persija, Seto Akui Gol Berawal dari Kesalahan: PR Berat Buat Kami

PSS Sleman telan kekalahan dari Persija 0-2, Coach Seto akui semua gol berawal dari kesalahan tim, sebut jadi PR berat bagi Super ElJa

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in PSS Kalah 0-2 dari Persija, Seto Akui Gol Berawal dari Kesalahan: PR Berat Buat Kami
bolasport.com
PSS Sleman telan kekalahan dari Persija 0-2, Coach Seto akui semua gol berawal dari kesalahan tim, sebut jadi PR berat bagi Super ElJa 

TRIBUNNEWS.COM - PSS Sleman menorehkan kekalahan atas Persija di laga tunda pekan 17 Liga 1 2022.

PSS kalah 0-2 atas Persija Jakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (8/1/2023).

Dua gol kemenangan Persija Jakarta dibukukan oleh Riko Simanjuntak pada menit 81' dan Ginanjar Wahyu menit 89'.

Atas hasil ini, PSS Sleman tertahan di posisi 15 dengan raihan 16 poin. 

Setelah pertandingan, pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro mengakui jika dua gol yang tercipta berawal dari kesalahan skuad Super Elang Jawa.

Baca juga: Hasil Laga Tunda Liga 1: PSS Sleman 0-2 Persija Jakarta, Macan Kemayoran Tembus 5 Besar

"Selamat untuk Persija memenangkan di laga tunda ini, sebenarnya kekalahan ini sangat kami sayangkan. Jadi emang lagi-lagi kekalahan ini berawal dari kesalahan, dua gol berawal dari kesalahan," jelas Seto setelah laga PSS vs Persija berakhir.

Menurut Seto, kematangan pemain dan tim antara PSS dan Persija sangat berbeda.

BERITA REKOMENDASI

Seto memuji kematangan permainan Persija di laga sore tadi.

"Yang membedakan dalam pertandingan ini mungkin juga kematangan pemain, baik secara individu atau tim. Saya pikir Persija lebih matang dalam bermain,"

"Visi misinya secara individu atau tim, ini yang coba kita perbaiki tapi walaupun kita kalah, kita ada beberapa peluang dan mencoba bermain lebih agresif, dari awal sudah saya intruksikan untuk lebih agresif. Tapi kematangan secara individu dan tim berbeda.," lanjut Seto.

Tentu hasil minor hari ini akan jadi bahan evaluasi tim untuk mempertahankan PSS di kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia.

Baca juga: Transfer Liga 1 PSS Sleman, 3 Pemain Asing Elang Jawa Dikenalkan Usai Lawan Persija?

"Dan harapannya menjadi evaluasi, baik individu dan tim. Harapannya di putaran kedua, pemain bisa percaya diri bisa melupakan yang telah terjadi. Memang ini menjadi PR berat buat kami, tapi apapun kita akan berjuang untuk PSS," pungkas Seto.


Laga tunda antara PSS Sleman vs Persija Liga 1 digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Minggu (8/1/2023) dan dimulai pada babak kedua tepatnya menit 47 lebih 22 detik.

Hal itu karena laga ini merupakan laga tunda yang dikarenakan force majeure di Stadion Manahan, Solo pada 23 Desember 2022 lalu.

Persija Jakarta berhasil menang 0-2 di laga ini melalui gol Riko Simanjuntak pada menit 81' dan Ginanjar Wahyu menit 89'.

Hasil apik ini membuat Persija naik ke peringkat ke-5 klaseman sementara Liga 1 dengan raihan 32 poin.

Tim berjuluk Macan Kemayoran itu berhasil menggeser Persib Bandung yang kini berada di peringkat ke-6.

Sementara PSS Sleman masih tertahan di posisi 15 dengan raihan 16 poin. (*)

(Tribunnews.com/ Siti N)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
10
4
5
1
13
6
7
17
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas