Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kita Akan Lihat Versi Terbaik AC Milan, Kata Maurizio Sarri Jelang Laga Lazio vs Milan di Seria A

Pelatih Lazio, Maurizio Sarri memuji AC Milan jelang laga timnyas melawan AC Milan di Olimpico Roma, Rabu (25/1/2023).

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Kita Akan Lihat Versi Terbaik AC Milan, Kata Maurizio Sarri Jelang Laga Lazio vs Milan di Seria A
wsforwp
Pelatih Lazio, Maurizio Sarri mengangkat seekor burung elang hidup yang menjadi logo kebanggaan klub seusai menang dalam Derby della Capitale melawan AS Roma di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Senin (27/9/2021) dini hari. Duel Lazio vs AS Roma berakhir dengan skor 3-2. 

Jelang bentrokan antara Lazio dan AC Milan, ada beberapa pemain yang masih cedera dan tidak fit.

Laga Lazio melawan AC Milan di Serie A akan digelar di Stadion Olimpico Roma pada Rabu (25/1/2023) mulai pukul 02:45 WIB.

Kedua tim tampil tidak dalam kekuatan penuh menyusul 3 pemain Lazio sedang cedera, begitu pula dengan 4 pemain AC Milan.

Di tim Lazio, mereka yang sedang cedera adalah Mohamed Fares, Mario Gila, dan Ciro Immobile.

Sedangkan di tim AC Milan, mereka yang cedera adalah Mike Maignan, Zlatan Ibrahimovic, Alessandro Florenzi, dan Fodé Ballo-Touré.

Di tim Lazio, Manuel Lazzari tersedia untuk seleksi setelah menjalani skorsing, sementara Felipe Anderson akan mulai sebagai false nine dengan absennya Ciro Immobile.

Di tim AC Milan, Rade Krunic kemungkinan akan menjadi bagian dari skuad perjalanan Milan ke kandang Lazio.

Berita Rekomendasi

Olivier Giroud Paceklik Gol

Olivier Giroud telah menghasilkan beberapa gol penting sejak bergabung dengan AC Milan.

Namun, saat ini di AC Milan, sang bomber Olivier Giroud tidak sedang dalam performa terbaiknya.

MilanNews menganalisis, Olivier Giroud merasakan tekanan dari kampanye Piala Dunia yang panjang, dan sulit di mana Prancis mencapai final tetapi kalah adu penalti dari Argentina.

Penyerang berusia 36 tahun itu tampil all-out dengan mencetak empat gol di turnamen tersebut. Dan tampaknya dia mulai merasakan efeknya sekarang.

Giroud belum mencetak gol untuk Milan sejauh ini di tahun 2023, dengan gol terakhirnya untuk Rossoneri terjadi pada laga kontra Spezia pada 5 November 2022.

Sejak saat itu, mantan pemain Chelsea itu turun ke lapangan melawan Fiorentina, Salernitana, Roma, Torino (Coppa Italia), Lecce dan Inter (Supercoppa) tanpa mencetak satu gol pun.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas