Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bursa Transfer: Arsenal Sudah Rekrut 2 Pemain, Mikel Arteta Masih Ingin Buru Gelandang Baru

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, masih ingin mendatangkan gelandang baru pada bursa transfer Januari ini.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Bursa Transfer: Arsenal Sudah Rekrut 2 Pemain, Mikel Arteta Masih Ingin Buru Gelandang Baru
AFP/GLYN KIRK
Manajer Arsenal asal Spanyol Mikel Arteta memberi isyarat di pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan Manchester United di Stadion Emirates di London pada 22 Januari 2023. Arteta masih ingin mendatangkan gelandang baru pada bursa transfer Januari ini. (Photo by Glyn KIRK / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, masih ingin mendatangkan gelandang baru pada bursa transfer Januari ini.

Meskipun sudah mendatangkan dua pemain baru, yaitu Leandro Trossard dan Jakub Kiwior, Mikel Arteta masih membutuhkan sosok baru di lini tengah.

Hal ini karena gelandang bertahan mereka, Mohamed Elneny, sedang mengalami cedera dan diperkirakan belum bisa kembali dalam waktu dekat.

Gelandang Arsenal asal Mesir Mohamed Elneny (kanan) mengontrol bola saat pertandingan sepak bola perempat final Piala Liga Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Emirates Stadium, London pada 22 Desember 2020.
Adrian DENNIS / AFP
Gelandang Arsenal asal Mesir Mohamed Elneny (kanan) mengontrol bola saat pertandingan sepak bola perempat final Piala Liga Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Emirates Stadium, London pada 22 Desember 2020. Adrian DENNIS / AFP (Adrian DENNIS / AFP)

Absennya Elneny membuat Arsenal hanya memiliki Albert Sambi Lokonga sebagai pelapis Thomas Partey dan Granit Xhaka.

"Idealnya kami membutuhkan lebih banyak perlindungan di lini tengah, tetapi kondisi di pasar ini cukup rumit," kata Arteta dikutip dari situs resmi Arsenal.

"Seperti yang selalu saya katakan, hal terpenting adalah kami mendapatkan penampilan yang baik dengan para pemain yang kami miliki hari ini dan itu sudah sangat bagus," paparnya.

Baca juga: Manchester City vs Arsenal Piala FA: Mikel Arteta Sebut The Citizens Tim Terbaik di Dunia

Sejauh ini Arsenal dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Amadou Onana (pemain Everton) dan Weston McKennie (pemain Juventus).

Berita Rekomendasi

Tetapi, belum ada pergerakan konkret yang ditunjukkan oleh Arsenal untuk mendatangkan gelandang incarannya itu.

Berdasarkan laporan dari pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, Leeds United justru bergerak lebih cepat untuk mengamankan jasa McKennie.

Dikatakan bahwa Leeds United sudah menyetujui persyaratan pribadi dengan The Whites.

Pujian Mikel Arteta untuk Pemain Baru Arsenal

Sementara itu, Arteta senang dengan performa yang ditunjukkan oleh pemain baru Arsenal, Leandro Trossard.

Menurut pelatih asal Spanyol itu, Trossard telah memberikan pengaruh positif kepada timnya.

“Itu yang saya suka."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas