Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Shin Tae-yong Siap-siap Puyeng, Thomas Doll Niat Tak Lepas Pemain 9 Persija ke Timnas Indonesia U-20

Thomas Doll merasa Persija digembosi Timnas U-20 Indonesia asuhan Shin Tae-yong yang memanggil 9 pemain Macan Kemayoran jelang Piala Asia U-20 2023

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Shin Tae-yong Siap-siap Puyeng, Thomas Doll Niat Tak Lepas Pemain 9 Persija ke Timnas Indonesia U-20
Persija.id/PSSI
Kolase foto pelatih Persija Jakarta Thomas Doll dan Shin Tae-yong. Thomas Doll menyatakan keberatannya saat Shin Tae-yong menyertakan sembilan pemain muda Persija ke pemusatan latihan Timnas U-20 Indonesia jelang gelaran Piala Asia U-20 2023. 

Shin Tae-yong Siap-siap Puyeng, Thomas Doll Niat Tak Lepas Pemain 9 Persija ke Timnas Indonesia U-20

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tampaknya harus memutar otak jika sejumlah pemain yang dipanggil ke dalam pemusatan latihan (TC) tak dilepas oleh tim Persija Jakarta.

Seperti diketahui, pemanggilan itu terkait persiapan menjelang pentas Piala Asia U-20 2023, yang akan berlangsung di Uzbekistan 1-18 Maret mendatang.

Pemusatan latihan itu direncanakan akan berlangsung di Jakarta, dan akan berlangsung selama Februari mendatang.

Baca juga: Begini Lineup Menjanjikan Timnas U-20 Indonesia Jika Shin Tae-yong Panggil Brandon Scheunemann

Baca juga: Daftar 30 Pemain Timnas U-20 Indonesia Buat TC Piala Asia U-20 2023, STY Angkut Brandon Scheunemann

PSSI pun telah mengumumkan 30 pemain yang masuk daftar panggil dalam TC tersebut.

Dalam daftar itu, Persija menjadi tim yang menyumbangkan pemain terbanyak dengan sembilan pemain.

Berita Rekomendasi

Pelatih Persija, Thomas Doll pun kembali murung mendengar kabar pemanggilan tersebut.

Pasalnya, di antara sembilan pemain itu ada beberapa nama yang tengah memperkuat Macan Kemayoran di pentas Liga 1 2022/23.

Mereka adalah Alfriyanto Nico Saputro, Cahya Supriadi, Doni Tri Pamungkas, Frengky Deaner Missa, Ginanjar Wahyu Ramadhani, Muhammad Ferarri.

Baca juga: Lini Pertahanan Timnas Indonesia Rasa Eropa, Shayne Pattynama Jadi Pelengkap

Pesepak bola Timnas Indonesia U-19, Muhammad Ferarri (kanan) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Timnas Myanmar U-19 dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (10/7/2022). Indonesia menang telak dengan skor 5-1 (4-1). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pesepak bola Timnas Indonesia U-19, Muhammad Ferarri (kanan) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Timnas Myanmar U-19 dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (10/7/2022). Indonesia menang telak dengan skor 5-1 (4-1). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Terlebih, kini Persija juga sedang menjaga tren positifnya untuk mengamankan puncak klasemen sementara.

"Saya sempat berbicara tentang hal ini beberapa bulan lalu, karena para pemain muda juga tampil baik di pertandingan terakhir," kata Doll.

Thomas Doll memang beberapa waktu lalu sempat meradang saat beberapa pemain utamanya dipanggil dalam pemusatan latihan.

Pasalnya, juru latih asal Jerman itu mengaku tidak pernah diajak berkomunikasi dengan pihak PSSI maupun Shin Tae-yong langsung soal pemanggilan pemain Timnas Indonesia.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) dan Park Hang-seo (kanan) selaku juru taktik timnas Vietnam tampak berdekatan saat memantau timnya bertanding di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Desember 2023.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) dan Park Hang-seo (kanan) selaku juru taktik timnas Vietnam tampak berdekatan saat memantau timnya bertanding di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Desember 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
18
10
4
4
28
18
10
34
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas