Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Head to Head Persib vs Bali United, Maung Tak Pernah Menang dalam 11 Laga, Bakal Banyak Drama?

Sejak 2017, Bali United sudah bertemu Persib Bandung sebanyak 11 pertandingan. Dari 11 pertandingan tersebut, Persib Bandung belum pernah bisa menang

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Head to Head Persib vs Bali United, Maung Tak Pernah Menang dalam 11 Laga, Bakal Banyak Drama?
BolaSport.com
Pemain Bali United dan Persib Bandung terlibat keributan seusai laga lanjutan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (27/5/2018) malam. Persib siap meladeni permainan drama ala Bali United pada laga Bali United vs Persib Bandung di pekan ke-23 Liga 1 2022-2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (10/2/2023). 

Head to Head Bali United vs Persib, Maung Tak Pernah Menang dalam 11 Laga, Bakal Banyak Drama?

TRIBUNNEWS.COM - Head to Head Bali United vs Persib Bandung, Maung masih inferior dari lawannya itu merujuk pada rekor pertemuan keduanya.

Tercatat, dari rekor pertemuan Bali United vs Persib, Maung lebih banyak kalah dan seri dari lawannya saat mereka bertemu sejak 2017.

Diketahui, Jadwal Liga 1 2022 akan menyuguhkan laga Bali United vs Persib Bandung pada pekan ke-23 Liga 1 2022-2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (10/2/2023).

Baca juga: Rahasia Persib Tak Kalah 14 Kali di Liga 1, Ternyata Ini Alasan Luis Milla Pakai Formasi 3 Bek

Baca juga: Persib, Persija, dan PSM Makassar Menang Terus, Efek Liga 1 Tanpa Degradasi?

Sejak 2017, Bali United sudah bertemu Persib Bandung sebanyak 11 pertandingan.

Dari 11 pertandingan tersebut, Persib Bandung belum pernah bisa menang atas Bali United.

Hasil paling apik yang didapatkan Persib Bandung adalah hasil seri.

Berita Rekomendasi

Persib mencatatkan enam pertandingan dengan hasil seri melawan Bali United.

Lima pertandingan sisanya, Persib Bandung kalah dari Bali United.

Baca juga: Persib Belum Kalah-Kalah di Liga 1, Luis Milla Menuju Rekor Baru di Indonesia

Bali United vs Persib Bandung
Bali United vs Persib Bandung (tribun bali)

Sementara itu, pelatih Persib Bandung Luis Milla menilai pertandingan melawan Bali United dianggap sebagai final.

"Bagi kami, semua pertandingan final. Kami punya waktu lima hari untuk melakukan persiapan menghadapi Bali," kata Luis Milla dilansir dari laman klub.

"Kami menaruh respect pada mereka dan terus bekerja dengan gaya yang kami miliki, juga memikirkan konsep untuk terus berbenah menghadapi laga tersebut," kata mantan pelatih timnas Indonesia itu.

Baca juga: Bali United vs Persib Bandung: Luis Milla Tak Peduli Bali United Suka Ulur Waktu Jika Sudah Unggul

Pelatih asal Spanyol itu menilai bahwa Bali United memiliki kualitas yang bagus.

Ia juga menilai Persib Bandung dan Bali United adalah selevel.

"Saya menaruh hormat kepada Bali karena mereka tim yang bagus," kata Luis Milla.

"Ada banyak pemain yang berkualitas dan memiliki pelatih dengan level tinggi dan sudah bekerja di Indonesia dalam waktu yang lama.

"Menurut saya, kami akan bertanding dengan tim yang punya level yang setara, ada di level teratas baik itu dari sisi pelatih dan pemain," ujarnya.

Berikut head-to-head Persib vs Bali United sejak 2017:

Bali United vs Persib (1-0) Liga 1 2017

Persib vs Bali United (0-0) Liga 1 2017

Bali United vs Persib (0-0) Liga 1 2018

Persib vs Bali United (1-1) Liga 1 2018

Persib vs Bali United (0-2) Liga 1 2019

Bali United vs Persib (2-3) Liga 1 2019

Persib vs Bali United (1-1) Piala Menpora 2021

Bali United vs Persib (2-2) Liga 1 2022

Persib vs Bali United (0-1) Liga 1 2022

Persib vs Bali United (1-1) Piala Presiden 2021/2022

Persib vs Bali United (2-3) Liga 1 2022-2023

Persib Siap Ladeni Drama Ala Bali United

Momen latihan Persib saat David da Silva sedang mengangkat tubuh Achmad Jufriyanto dari belakang.
Momen latihan Persib saat David da Silva sedang mengangkat tubuh Achmad Jufriyanto dari belakang. (Website Persib Bandung)

Menghadapi Bali United, Maung Bandung punya misi khusus untuk membalas kekalahan yang dialami pada putaran pertama kala menghadapi tim berjuluk 'Serdadu Tridatu' tersebut.

Selain punya rekor pertemuan yang inferior, Persib Bandung dihadapkan pada tantangan lain yaitu harus mengatasi permainan psikologis yang kerap dilakukan oleh para pemain Bali United sepanjang pertandingan berlangsung.

Pada laga terakhir, Persib Bandung dan Bali United terlibat banyak gesekan yang membuat satu kartu merah keluar dari saku wasit untuk kiper Nadeo Argawinata.

Praktis setelah kartu merah tersebut, Bali United menerapkan banyak strategi psikologis dengan cara banyak pemain cedera untuk mengulur-ulur waktu.

Pemain Bali United melakukan selebrasi untuk merayakan gol Eber Bessa ke gawang PSM Makassar pada pertandingan Liga 1 2022 pekan 19 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (20/1/2023) sore WIB.
Pemain Bali United melakukan selebrasi untuk merayakan gol Eber Bessa ke gawang PSM Makassar pada pertandingan Liga 1 2022 pekan 19 di Stadion Maguwoharjo, Jumat (20/1/2023) sore WIB. (Official Bali United)

Strategi tersebut sukses membuat Bali United amankan tiga poin dari markas Persib Bandung.

Eks-pelatih timnas Indonesia tersebut menanggapi pertanyaan dari awak media tentang strategi psikologis Bali United tersebut.

Menurutnya, pertandingan melawan Bali United bakal jadi laga seru, karena lawan punya pemain yang berkualitas.

"Untuk pertandingan melawan Bali, kita respek dengan tim Bali United," ujar Luis Milla pada jumpa pers seusai pertandingan melawan PSS Sleman.

"Mereka punya pemain yang bagus, kemudian mereka juga punya pelatih yang punya pengalaman di Indonesia dan bisa meraih gelar juara, tidak hanya sekali dengan tim-tim yang berbeda," lanjutnya.

Eks-pelatih timnas Indonesia tersebut memilih untuk fokus untuk memperbaiki permainan Persib sendiri.

Luis Milla mengaku timnya tidak akan terpengaruh dengan gaya main drama yang akan diterapkan oleh Bali United.

"Dan saya hanya melihat bagaimana persaingan di papan klasemen saat ini, Bali United, kemudian PSM, Persib Bandung, setiap tim punya style of playing," ujar Luis Milla.

"Punya gaya permainannya sendiri, berdasarkan apa yang diinginkan melalui metode pelatihnya."

"Jadi kita hanya fokus terhadap permainan kita sendiri, kita ingin bahwa setiap pertandingan kita mainkan sesuai yang kita inginkan."

"Artinya kita tidak akan terpengaruh dengan permainan yang misalnya (kita sebut) drama dan segala jenisnya itu. Kita hanya fokus dengan tim kita sendiri," tutup eks pelatih timnas Indonesia tersebut.

(Metta Rahma Melati/Sasongko Dwi/BolaSport)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
PSM Makasar
16
6
9
1
22
13
9
27
5
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas