Daftar Skuad Persib Bandung Lawan Bali United, Luis Milla Nekat Comot Pemain Timnas U20 Indonesia
Kakang Rudianto pemain Persib Bandung nekat dibawa dalam skuad tandang kontra Bali United padahal dirinya sedang dalam panggilan Timnas U20 Indonesia.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Luis Milla memboyong total 22 pemain untuk menjalani untuk laga tandang kontra Bali United, Jumat (10/2/2023).
Persib Bandung datang ke Stadion Maguwoharjo yang menjadi markas sementara Bali United datang dengan skuad komplit.
Menariknya, nama Kakang Rudianto yang berstatus pemain bertahan Persib Bandung tetap diboyong walaupun tengah dipanggil untuk melakukan Pemusatan Latihan (TC) Timnas U20 Indonesia.
Adapun pertandingan Bali United vs Persib Badung dimulai jam 17.00 WIB.
Berikut daftar 22 pemain Persib Badung di laga tandang kontra Bali United:
Penjaga Gawang: Teja Paku Alam, Reky Rahayu, dan Fitrul Dwi Rustapa
Belakang: Kakang Rudianto, Rachmat Irianto, Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Henhen Herdiana, Daisuke Sato, Rezaldi Hehanussa,
Gelandang: Dedi Kusnandar, Beckham Putra Nugraha, Marc Klok, Ferdiansyah, Abdul Aziz, Ricky Kambuaya.
Penyerang: Erwin Ramdani, Ezra Walian, Frets Listanto Butuan, David Da Silva, Ciro Alves.
Baca juga: Bali United vs Persib Bandung di Liga 1, Ezra Walian Come Back, Jadi Amunisi Tambahan Maung Bandung
Maung Bandung telah bertolak menuju Yogyakarta pada Kamis (9/2/2023) melalui jalur udara.
Melalui pantauan langsung dari Instagram resmin (@persib) skuad pangeran biru telah hadir di bandara Adi Sutjipto, Yogyakarta.
Dalam skuad Maung Bandung terdapat nama Kakang Rudianto yang berposisi sebagai bek tengah.
Kakang merupakan calon punggawa Timnas U20 Indonesia yang akan bertarung di Piala Dunia U20 dan Piala Asia U20.
Shin Tae-yong sebenarnya telah memohon untuk para pemain segara bergabung dalam TC yang digelar awal Februari lalu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.