Agum Gumelar Berharap Ketua Umum PSSI yang Baru Bisa Aplikasikan Program-programnya
Mantan Ketua PSSI, Agum Gumelar berharap Ketua Umum yang baru bisa mengaplikasikan program-program yang telah disampaikan.
Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Muhammad Barir
Laporan Wartawan Tribunnews.com Rahmat W. Nugraha
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Ketua PSSI, Agum Gumelar berharap Ketua Umum yang baru bisa mengaplikasikan program-program yang telah disampaikan.
Adapun pernyataan tersebut disampaikan Agum Gumelar saat ditemui di luar vanue Kongres PSSI di Hotel Shangri-La Jakarta, Kamis (16/2/2023).
"Saya dukung semuanya. Harapnya pengurusan yang baru ini program-programnya (Ketua Umum PSSI yang baru) bisa diaplikasikan," kata Agum Gumelar kepada Tribunnews.com, Jakarta Pusat, Kamis (16/2/2023).
Adapun dalam kongres, Menteri BUMN, Erick Thohir terpilih jadi Ketua Umum PSSI periode 2023-2027.
Kepastian itu ia dapatkan usai meraih 64 suara, sementara La Nyalla Mattalitti meraih 22 suara.
"Erick Thohir 64 suara, AA LaNyalla Mattalitti 22 duatan. Dengan ini Erick Thohir menjadi Ketua Umum PSSI periode 2023-2027," tulis staf PSSI dalam grup PSSI Pers, Kamis (16/2/2023).
Dengan perolehan suara tersebut, dua calon lainnya yakni Arif Putra Wicaksono dan Doni Setiabudi tidak mendapatkan suara.
Setelah ini, agenda KLB PSSI giliran akan menentukan Wakil Ketua Umum PSSI dan anggota EXCO PSSI.