Hasil Liga Champions RB Leipzig vs Manchester City 1-1: Haaland Melempem, Mahrez Curi Poin
Inilah hasil akhir Leipzig vs Man City, skor akhir 1-1, Haaland melempem tapi Mahrez curi poin
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Drajat Sugiri
Berbeda dengan babak pertama, Leipzig lebih aktif menyerang pada babak kedua.
Henrich yang menjadi kekuatan baru Leipzig menciptakan peluang.
Sayangnya umpan terobosan Andre Silva tak mampu diselesaikan dengan baik oleh Henrich, bola tendangannya melebar ke sisi luar gawang pada menit 54'.
Menit 66', pelatih Leipzig menarik Forsbeg untuk digantikan Christopher Nkunku.
Berkat pergantian itu, sisi penyerangan Leipzig kembali bervariasi.
Terbukti, menit 70' Gvardiol berhasil menjebol gawang City lewat umpan Halstenberg, skor berubah 1-1.
Setelah gol balasan Leipzig, jual beli serangan tercipta antar kedua tim.
Haaland yang menjadi ujung tombak City pun tak mampu berkutik di area penalti dan kurangnya suplai bola.
Hingga berakhirnya waktu tambahan 2 menit, laga Leipzig vs City berkahir imbang skor -1.
Susunan pemain:
RB Leipzig:
Blaswich (GK), Klostermann, Orban, Gvardiol, Halstenberg, Laimer, Schlager, Forsberg, Szoboszlai, Werner, Andre Silva
Man City:
Ederson (GK), Walker, Akanju, Ruben Dias, Ake,Rodri, Gundogan, Bernardo Silva, Mahrez, Grealish, Haaland
(Tribunnews.com/Chrysnha)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.