Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Manchester City Teror Arsenal di Pucuk, Guardiola Kirim Pswyar Dadakan soal Gelar Liga Inggris

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola tiba-tiba mengirimkan psywar dadakan kepada Arsenal soal perburuan gelar juara Liga Inggris.

Penulis: Dwi Setiawan
zoom-in Manchester City Teror Arsenal di Pucuk, Guardiola Kirim Pswyar Dadakan soal Gelar Liga Inggris
Ian Kington/IKIMAGES / AFP
Penyerang Manchester City asal Norwegia Erling Haaland (C ke atas) berebut bola dengan bek Arsenal asal Jepang Takehiro Tomiyasu selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Stadion Emirates di London pada 15 Februari 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola tiba-tiba mengirimkan psywar dadakan kepada Arsenal soal perburuan gelar juara Liga Inggris.

Hal itu ia ungkapkan setelah Manchester City mengalahkan Bournemouth dalam lanjutan pekan ke-25 Liga Inggris.

Manchester City terus membayangi posisi Arsenal setelah mengalahkan Bournemouth, Minggu (26/2/2023) dinihari WIB.

Kemenenangan 1-4 melawan Bournemouth membuat Manchester City kembali memangkas jarak dengan Arsenal menjadi dua poin lagi.

Baca juga: Arsenal Lulus Ujian di Kandang Leicester City, Arteta Sanjung Lini Pertahanan Meriam London

Jarak kedua tim sempat berselisih lima poin setelah Arsenal mengalahkan Leicester City dengan skor 0-1.

Hanya saja jarak itu kembali renggang setelah Manchester City pesta gol tepat setelah laga Leicester City kontra Arsenal berakhir.

Arsenal kini masih memimpin klasemen dengan perolehan 57 poin, sementara Manchester City membuntuti 55 poin.

Berita Rekomendasi

Dengan menyisakan satu tabungan laga sisa, Arsenal berpeluang memperlebar jarak poin dengan Manchester City menjadi lima angka lagi.

Menyikapi hal tersebut, Pep Guardiola tiba-tiba memberikan psywar sekaligus memberikan tekanan kepada Arsenal.

Manajer Spanyol Manchester City Pep Guardiola (kanan) berbicara dengan bek Inggris Manchester City Rico Lewis (kiri) selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester City dan Wolverhampton Wanderers di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 22 Januari 2023. Paul ELLIS / AFP
Manajer Spanyol Manchester City Pep Guardiola (kanan) berbicara dengan bek Inggris Manchester City Rico Lewis (kiri) selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester City dan Wolverhampton Wanderers di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 22 Januari 2023. Paul ELLIS / AFP (Paul ELLIS / AFP)

Guardiola mengingatkan Arsenal maupun Manchester City mulai rawan kehilangan poin mulai bulan Maret mendatang.

Hal itu didasarkan atas keaktifan Arsenal maupun Manchester City yang masih berjuang di kompetisi Eropa.

Arsenal berjuang untuk meraih gelar juara Liga Eropa, sementara Manchester City juga merasakan hal sama tapi di ajang Liga Champions.

Guardiola menganggap tim yang kehilangan poin lebih sedikit mulai bulan depan akan berpotensi menjadi juara.

"Saya tahu betapa bagusnya Arsenal, saya pun tahu kami tidak boleh kehilangan poin lagi," ujar Guardiola dilansir Sky Sports.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas