Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Cita-cita Barcelona Ikat 4 Pemain Mandek di Tengah Jalan, El Barca Kebut Solusi Terbaik

Keinginan Barcelona memagari 4 pemainnya dengan kontrak baru belum bisa terwujud lantaran terhalang aturan ketat Liga Spanyol terkait finansial

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Cita-cita Barcelona Ikat 4 Pemain Mandek di Tengah Jalan, El Barca Kebut Solusi Terbaik
JAVIER SORIANO / AFP
Bek Real Madrid Antonio Rudiger dan bek Barcelona Marcos Alonso melompat berebut bola di pertandingan Copa del Rey di Santiago Bernabeu pada 2 Maret 2023. Barcelona tak bisa mendaftarkan kontrak baru beberapa pemainnya lantaran terhalang aturan ketat Liga Spanyol. 

TRIBUNNEWS.COM - Barcelona mulai memikirkan komposisi tim untuk musim mendatang di tengah persaingan perebutan gelar Liga Spanyol musim ini dengan Real Madrid.

Barcelona memiliki intensi kuat untuk mengikat empat pemainnya dengan kontrak baru.

Apalagi keempat pemain tersebut sering menjadi tumpuan Barcelona di laga-laga penting.

Gelandang Barcelona Franck Kessie (Tengah) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol pertama tim di pertandingan leg pertama semifinal Copa del Rey melawan Real Madrid di Santiago Bernabeu pada 2 Maret 2023.
Barcelona tak bisa mendaftarkan kontrak baru beberapa pemainnya lantaran terhalang aturan ketat Liga Spanyol.
Gelandang Barcelona Franck Kessie (Tengah) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol pertama tim di pertandingan leg pertama semifinal Copa del Rey melawan Real Madrid di Santiago Bernabeu pada 2 Maret 2023. Barcelona tak bisa mendaftarkan kontrak baru beberapa pemainnya lantaran terhalang aturan ketat Liga Spanyol. (JAVIER SORIANO / AFP)

Baca juga: Nasib Apes Beruntun Barcelona: El Barca Diseret ke Pengadilan, Kontroversi VAR Muncul Lagi

Barcelona rupanya ingin memagari Gavi, Ronald Araujo, Marcos Alonso dan Sergi Roberto.

Ditilik lebih dalam, ada hal unik yang terjadi dalam proses perpanjangan kontrak keempat pemain ini.

Secara umum, El Barca dan keempat pemain di atas sudah menyepakati durasi dan nominal bayaran di kontrak baru tersebut.

Namun kesepakatan itu tak dipandang serius oleh pihak La Liga atau Liga Spanyol.

BERITA REKOMENDASI

Menurut otoritas Liga Spanyol, Barcelona perlu mengatur lagi finansial mereka untuk bisa mendaftarkan kontrak baru dari keempat pemain tersebut.

Barcelona jelas tak tinggal diam dengan hal itu.

Tim arahan Xavi Hernandez itu memilih membawa sengketa dengan pihak La Liga ini ke jalur hukum.

Hasilnya, Barca diperbolehkan mendaftarkan kontrak baru para pemainnya dengan syarat super ketat.

Akan tetapi putusan itu mendapat tentangan dari pihak La Liga.


Otoritas La Liga memilih mengajukan banding yang membuat El Barca tak bisa mendaftarkan kontrak.

Gelandang Spanyol Barcelona Gavi (tengah) bersaing dengan gelandang Real Madrid Uruguay Federico Valverde (kanan) dan bek Real Madrid Brasil Eder Militao selama pertandingan sepak bola final Piala Super Spanyol antara Real Madrid CF dan FC Barcelona di Stadion Internasional Raja Fahd di Riyadh, Saudi Arabia, pada 15 Januari 2023.
Gelandang Spanyol Barcelona Gavi (tengah) bersaing dengan gelandang Real Madrid Uruguay Federico Valverde (kanan) dan bek Real Madrid Brasil Eder Militao selama pertandingan sepak bola final Piala Super Spanyol antara Real Madrid CF dan FC Barcelona di Stadion Internasional Raja Fahd di Riyadh, Saudi Arabia, pada 15 Januari 2023. (FAYEZ NURELDINE / AFP)

Kedua belah pihak masih harus menunggu keputusan dari banding tersebut.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
11
10
0
1
37
10
27
30
2
Real Madrid
11
7
3
1
21
11
10
24
3
Villarreal
11
6
3
2
20
19
1
21
4
Osasuna
12
6
3
3
17
16
1
21
5
Atlético Madrid
11
5
5
1
16
7
9
20
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas