Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSSI Bakal Gelar Rapat Exco Soal Tiga Calon Pemain Naturalisasi Timnas U-20 Indonesia

Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali membeberkan secara singkat mengenai kelanjutan dari proses tiga pemain calon naturalisasi.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Muhammad Barir
zoom-in PSSI Bakal Gelar Rapat Exco Soal Tiga Calon Pemain Naturalisasi Timnas U-20 Indonesia
Dok: Kemenpora
caption: Menpora Zainudin Amali saat diwawancarai usia acara konferensi pers Official Licensed Product FIFA U-20 World Cup Indonesia 2023 di Mall FX Sudirman, Jakarta, Rabu (8/3/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali membeberkan secara singkat mengenai kelanjutan dari proses tiga pemain calon naturalisasi yang memperkuat Timnas Indonesia U-20.

Ketiga calon pemain naturalisasi tersebut yakni Justin Hubner, Ivar Jenner dan Rafael Struick.

“Ya, nanti kami akan rapat Exco dalam waktu dekat,” jawab Amali soal nasib tiga pemain naturalisasi di Kantor Kemensetneg, Jakarta, Kamis (9/3/2023).

Seperti diketahui, ketiga pemain tersebut memang pilihan Shin Tae-yong untuk bisa memperkuat Timnas Indonesia U-22 pada ajang Piala Dunia U-20 Mei mendatang.

Akan tetapi hingga kini proses ketiga pemain tersebut ternyata belum masuk dalam pembahasan di DPR RI, terlebih DPR kini juga masih masuk dalam masa reses.

Bahkan yang buat was-was, Justin Hubner dikabarkan masuk dipanggil seleksi Timnas Belanda U-20.

Berita Rekomendasi

Untuk proses naturalisasi biasanya akan melalui pembahasan di Komisi III, kemudian Komisi X, setelah itu paripurna.

Tak sampai di situ, calon pemain naturalisasi kemudian mendapatkan SK Presiden, pengambilan sumpah sebagai WNI oleh KemenkumHAM dan terakhir pembuatan KTP/Paspor.

Sementara itu, Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri tak memusingkan soal Justin Hubner yang kini tengah mengikuti seleksi Timnas Belanda U-20.

Ia masih meyakini Justin Hubner yang telah menyerahkan berkas-berkasnya untuk menjadi WNI bakal tetap komitmen.

“Ya kan belum pasti, nanti kita lihat. Nanti kita diskusi lagi dengan Justin. Lagian saya pikirkan dia juga belum WNI, asal dia konsisten dan komitmen ya tidak perlu dicemaskan,” kata Indra Sjafri.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas