Napoli Terlalu Kuat, Begini Pengakuan dari Pelatih Eintracht Frankfurt, Oliver Glasner
Permainan Napoli yang mengandalkan kekuatan permainan tim terbukti sangat sulit dihadapi oleh Eintrach Frankfurt.
Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
"Dengan penalti itu, Zielinski bertanya kepada saya apakah dia bisa menerimanya," ungkapnya di BT Sport.
“Tentu saja, saya adalah pemain tim dan tidak masalah siapa yang mencetak gol selama tim mencapai kesuksesan. Saya tahu, gol saya akan datang dengan atau tanpa penalti itu. Bagus memiliki mentalitas seperti itu dalam skuat, dan saya senang dengan tiga gol itu."
Zielinski sendiri percaya para pesaing Napoli harus gugup tentang prospek menghadapi mereka.
“Siapa pun yang kami dapatkan dalam undian, kami ingin memainkan sepak bola kami dan lolos ke babak berikutnya. Siapa pun yang kami dapatkan, kami akan siap bertarung," ujarnya menegaskan.
"Saya pikir semua tim harus takut dengan tim Napoli ini. Kami dalam kondisi sangat baik. Statistik membuktikan itu. Kami bisa melakukan hal-hal hebat musim ini. Kami tak takut tim mana pun," kata Zielinski.
Musim ini memang menandai kebangkitan tim dari Serie A di Italia.
Dua raksasa Italia yang sudah lama tertidur, AC Milan, dan Inter Milan, juga melangkah ke babak delapan besar.
Ini kali pertama terjadi sejak 2006, ada tiga tim Serie A di perempatfinal Liga Champions.
Bukan tak mungkin mereka akan saling bentrok. Tim lain yang lolos perempatfinal adalah Bayern Muenchen, Benfica, Chelsea, Manchester City, dan Real Madrid.
Undian sendiri akan digelar di markas UEFA, Nyon, Swiss, Jumat (17/3) pukul 11.00 GMT/18.00 WIB. (Tribunnews/den)
Direct Points
- Osimhen yakin Napoli juara
- Jadi tim paling produktif cetak gol
- Pertama kali sejak 2006, ada 3 tim Serie A di perempatfinal UCL
Napoli 3(5)-0(0) E Frankfurt
Yakin Juara
25
Napoli tim paling banyak cetak gol di Liga Champions musim ini (25 gol). Hanya 3 tim Serie A yang pernah cetak gol lebih banyak dari Napoli di liga Eropa (Juventus 30 gol pada 2002-03, Inter 26 gol pada 2002-03, dan Lazio 26 gol pada 1999-00).
3
Pertama kali sejak 2006, ada tiga tim Serie A di perempatfinal Liga Champios yakni Napoli, AC Milan, dan Inter Milan
5-0
Kemenangan agregat 5-0 Napoli atas Frankfurt jadi skor gol terbesar di babak knockout dari tim Serie A, bersama Juventus 5-0 Celtic pada 2012-13, dan Milan 5-0 Intern pada 2004-05
Statistik Pertandingan
Napoli E Frankfurt
3 Gol 0
60 persen Penguasaan bola 40%
12(8) Tendangan (akurat) 8 (1)
3 Pelanggaran 15
1 Kartu Kuning 3
0 Kartu Merah 0
2 Offside 0
4 Tendangan Sudut 3
1 Penyelamatan 5
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.