Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Argentina Gantikan Indonesia Gelar Piala Dunia U-20 2023, Shin Tae-yong Fokus Ke Timnas Senior

Timnas Indonesia U-20 resmi gagal tampil pada Piala Dunia U-20 setelah FIFA menunjuk Argentina sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 menggantikan Indone

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Argentina Gantikan Indonesia Gelar Piala Dunia U-20 2023, Shin Tae-yong Fokus Ke Timnas Senior
Abdul majid/Tribunnews.com
Shin Tae-yong 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTATimnas Indonesia U-20 resmi gagal tampil pada Piala Dunia U-20 setelah FIFA menunjuk Argentina sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 menggantikan Indonesia.

Timnas Argentina U-20 yang sebelumnya tak lolos pun kini berhak tampil sebagai tim tuan rumah.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun sempat mengatakan apabila sudah tak ada kans lagi untuk Timnas Indonesia U-20, dirinya akan langsung fokus menangani Timnas Indonesia senior.

Salah satu targetnya, yakni membawa Skuad Garuda bisa lolos ke Piala Dunia senior 2026.

Seperti diketahui, pada Piala Dunia 2026 FIFA telah menambah kuota peserta yang tadinya hanya 32 tim menjadi 48 tim. Itu artinya akan ada delapan wakil Asia yang bisa tampil di Piala Dunia 2026.

“Setelah Piala Dunia U-20 selesai saya akan fokus ke senior. Mulai dari FIFA Matchday bulan Juni dan ada lagi Piala Asia Januari tahun depan,” kata Shin Tae-yong di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Kamis (30/3/2023).

Berita Rekomendasi

“Saya akan mempersiapkan tim senior biar bisa ikut Piala Dunia senior. karena Piala Dunia berikutnya akan ada tiket di Asia itu 8 tiket ya. Ya saya akan berusaha agar bisa mencetak sejarah baru di ASEAN,” sambungnya.

Gelaran Piala Asia semula diadakan pada 16 Juni – 16 Juli 2023 di China, akan tetapi karena masih adanya pandemi Covid-19 di negara tersebut, AFC pun memindahkan ke Qatar dan gelarannya diadakan pada 10 Januari – 12 Februari 2024.

Sementara itu, kontrak Shin Tae-yong bakal berakhir pada Desember 2023 dan hingga saat ini dirinya dengan PSSI masih belum membicarakan terkait perpanjangan kontrak.

“Jujur saya belum bisa menjawabnya karena belum ada yang dibicarakan masalah perpanjangan kontrak,” ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
16
11
5
0
29
11
18
38
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27

Wiki Terkait

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas