Erik ten Hag Geram, Pemain Manchester United Tampil Malas-malasan saat Digilas Newcastle 2-0
Menajer Manchester United, Erik ten Hag mengaku kecewa dengan anak asuhnya yang bermain malas-malasan saat dibungkam Newcastle United di Liga Inggris.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
"Terutama tekad, semangat, dan keinginan mereka. Penampilan itu tidak cukup baik."
"Kami memberi mereka terlalu banyak peluang."
"Kami seharusnya lapar dan memberikan segalanya di setiap pertandingan."
"Hari ini kami tidak membuat banyak kesempatan dan ketika kami mendapatkannya, kami tidak cukup baik untuk bisa mencetak gol."
"Itulah kenyataannya. Kesempatan terbaik mungkin adalah momen untuk menyamakan kedudukan lewat Martial. Namun kami tidak banyak membuat kesempatan," kata Ten Hag.
Kekalahan ini membuat Manchester United turun ke posisi empat dalam klasemen sementara Liga Inggris.
Manchester United kini mengoleksi 50 poin di posisi keempat.
Dan Newcastle United naik ke posisi tiga dalam klasemen sementara dengan jumlah poin yang sama.
Posisi Manchester United di empat besar sangat rawan.
Manchester United bisa saja terlempar dari empat besat apabila Tottenham Hotspur memenangi duel melawan Everton pada Liga Inggris pekan ke 29 Selasa (4/4/2023).
Adapun puncak klasemen sementara Liga Inggris musim 2022/2023 masih dihuni oleh Arsenal dengan koleksi 72 poin.
Disusul Manchester City yang bertengger di tangga kedua dengan bekal 64 poin.
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)