Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Daftar 5 Top Skorer Khusus Laga Real Madrid vs Chelsea, Karim Benzema di Puncak dengan 5 Gol

Mengutip dari Transfermarkt, Karim Benzema telah mencetak 5 gol dalam duel Chelsea vs Real Madrid, termasuk sekali hattrick ke gawang Chelsea.

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Daftar 5 Top Skorer Khusus Laga Real Madrid vs Chelsea, Karim Benzema di Puncak dengan 5 Gol
Pierre-Philippe Marcou /AFP
Penyerang Real Madrid Karim Benzema merayakan gol pertama timnya saat pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions UEFA melawan Liverpool FC di stadion Santiago Bernabeu, pada 15 Maret 2023. 

TRIBUNNEWS.COM- Duel antara Real Madrid melawan Chelsea telah terjadi 7 kali sepanjang sejarah.

Pertemuan pertama antara Real Madrid dan Chelsea terjadi di ajang Winners Cup musim 1970/71 dan pertemuan terakhir di perempat final Liga Champions 2021/22.

Meski Real Madrid baru menang sekali dalam duel melawan Chelsea, namun Karim Benzema tercatat sebagai pencetak gol terbanyak dalam duel kedua tim.

Mengutip dari Transfermarkt, Karim Benzema telah mencetak 5 gol dalam duel Chelsea vs Real Madrid, termasuk sekali hattrick ke gawang Chelsea pada leg 1 perempat final Liga Champions 2021/22.

Diikuti Peter Osgood (2 gol), Timo Werner (2 gol), Mason Mount (2 gol), dan Gustavo Poyet (1 gol).

Duel antara Real Madrid dan Chelsea diprediksi bakal menyuguhkan hiburan menarik di Leg pertama Babak Perempat final Liga Champions yang akan digelar di Stadion Santiago Bernabeu pada Kamis (13/4) Pukul 02:00 WIB.

Real Madrid mengincar kemenangan pertama atas Chelsea di Santiago Bernabeu setelah dalam 3 kali laga di Bernabeu, Los Blancos kalah dua kali dan sekali seri.

Berita Rekomendasi

Kedua tim telah bertemu dalam pertandingan sebanyak 7 kali, Real Madrid baru sekali menang, sisanya Chelsea telah 4 kali menang, dan dua kali berakhir dengan hasil seri.

Sejumlah situs memprediksi Real Madrid kali ini bisa menang di Bernabeu, Whoscored, Sportsmole, Squawka, dan Sportskeeda semuanya kompak memprediksi Madrid menang 3-1.

Dua tim juara Liga Champions dua musim terakhir, Chelsea dan Real Madrid saling berhadapan di Leg pertama Babak Perempat final Liga Champions yang akan digelar di Stadion Santiago Bernabeu pada Kamis (13/4) Pukul 02:00 WIB.

Untuk musim ketiga berturut-turut, Real Madrid dan Chelsea, dua tim kelas berat Eropa bertemu di babak sistem gugur Liga Champions.

Pemenang dari dua pertandingan terakhir antara Chelsea dan Real Madrid, telah terbukti berhasil menjadi tim yang menjadi juara di akhir kompetisi Liga Champions.

Pada Liga Champions musim 2020–21, Chelsea menang atas Real Madrid di babak semifinal dengan skor agregat 3-1, Chelsea kemudian menjadi juara UCL setelah menaklukkan Man City 1-0 di final.

Pada Liga Champions musim berikutnya atau 2021-22, Real Madrid menang atas Chelsea dalam pertemuan di babak Perempatfinal dengan skor agregat 5-4,

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas