Fakta Hasil Real Madrid vs Chelsea di Liga Champions: Benzema Kejar Messi, The Blues Tak Berkutik
Inilah fakta menarik hasil pertandingan antara Real Madrid vs Chelsea dalam babak perempat final Liga Champions, Kamis (13/4/2023).
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Inilah fakta menarik hasil pertandingan antara Real Madrid vs Chelsea dalam babak perempat final Liga Champions, Kamis (13/4/2023).
Dihelat di Santiago Bernabeu, Real Madrid sukses meraih kemenangan 2-0 atas Chelsea.
Dua gol El Real diciptakan oleh Karim Benzema (21') dan Marco Asensio (74').
Baca juga: Hasil Real Madrid vs Chelsea di Liga Champions: Kartu Merah Chilwell Warnai Kemenangan 2-0 El Real
Satu gol itu membawa Karim Benzema membukukan 20 gol ketika melawan klub Inggris di Liga Champions.
Hanya Lionel Messi (27) yang punya catatan lebih tinggi dibandingkan peraih Ballon d'Or 2022 itu.
Sementara dalam urutan top-skorer di liga paling elite antarklub Eropa itu, Benzema masuk ke dalam urutan keempat dengan torehan 90 gol.
Ia berada di bawah Cristiano Ronaldo (140), Lionel Messi (129), dan Robert Lewandowski (91).
Namun dengan Barcelona telah tersingkir dari ajang ini, Robert Lewandowski tak akan bisa menambah pundi-pundi golnya di Liga Champions musim ini.
Jadi peluang pria berusia 35 tahun itu untuk melewati ukiran gol Lewandowski terbuka lebar.
Catatan Manis Carlo Ancelotti
Bukan hanya Benzema yang punya catatan gemilang.
Sang pelatih, Carlo Ancelotti, juga tak mau kalah.
Selama Ancelotti melatih Real Madrid, ketika timnya mencetak gol terlebih dahulu mereka tak pernah kalah.
Ini berarti sudah ada 31 laga ketika Los Blancos mencetak gol terlebih dahulu, hasilnya ialah 30 kemenangan dan satu kali imbang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.