Skor Hasil Babak Pertama Timnas U22 Indonesia vs Lebanon: 0-0, Beckham Putra Cs Mubazir Peluang
Live skor hasil babak pertama 0-0 pertandingan Timnas U22 Indonesia vs Lebanon U22 malam ini, Beckham Putra cs terlalu buang-buang peluang.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Skor 0-0 menghiasi hasil babak pertama pertandingan uji coba antara Timnas U22 Indonesia vs Lebanon, Jumat (14/4/2023) malam WIB.
Berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Timnas U22 Indonesia mendominasi jalannya pertandingan atas Lebanon U22.
Tercatat ada tiga peluang matang yang disia-siakan Beckham Putra cs.
Baca juga: Link Live Streaming Timnas U-22 vs Lebanon Malam Ini 20.30 WIB, Pemain Jeblok Bakal Dicoret
Peluang matang pertama dimiliki oleh Titan Agung. Dia gagal menggapai umpan dari Jeam Kelly Sroyer yang bergerak di isi kanan.
Peluang kedua dimiliki oleh Taufany Muslihuddin. Sontekannya di mulut gawang justru melambung di atas mistar gawang Lebanon U22.
Dan terakhir, tembakan on target Jeam Kelly Sroyer masih bisa digagalkan oleh kiper tim tamu.
Sedangkan Lebanon U22 cenderung bermain keras. Tercatat ada dua kartu kuning keluar dari saku Fariq Hitaba diberikan kepada Mohammad Nasser cs.
Jalan Pertandingan Babak Pertama
Timnas U22 Indonesia mengambil inisiatif serangan. Sejak laga dimulai, Beckham Putra dan kolega tampil menekan melalui kedua sisi flank permainan.
High pressing juga diterapkan oleh skuad asuhan Indra Sjafri ketika mereka kehilangan penguasaan bola.
Sebaliknya, Lebanon U22 cenderung bermain santai. Mereka mencoba menguasai bola selama mungkin untuk bisa mendikte pertandingan sekaligus menekan kreativitas permainan Garuda Muda.
Memasuki menit ke-5, umpan direct banyak diperlihatkan Timnas U22 Indonesia. Rizky Ridho yang pada laga kali ini mengemban tugas sebagai kapten, beberapa kali melepaskan umpan daerah yang ditujukan kepada Beckham Putra.
Peluang pertama pada pertandingan dimiliki Timnas U22 Indonesia tersaji di menit ke-6.
Melalui pergerakan Jeam Kelly Sroyer, pemain asal Papua ini melakukan akselerasi yang berhasil menusuk hingga ke dalam kotak penalti Lebanon U22.