Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Skor Bologna vs AC Milan, Pioli Lakukan Rotasi Besar-besaran Demi Persiapan Lawan Napoli

Meski melakukan rotasi besar-besaran, AC Milan tetap diunggulkan untuk meraih kemenangan atas Hellas Verona.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Prediksi Skor Bologna vs AC Milan, Pioli Lakukan Rotasi Besar-besaran Demi Persiapan Lawan Napoli
Marco BERTORELLO / AFP
Penyerang AC Milan asal Prancis Olivier Giroud (kiri), bek AC Milan asal Prancis Theo Hernandez (kedua dari kiri), gelandang AC Milan asal Spanyol Brahim Diaz (kanan) dan rekan setimnya mengakui publik pada akhir pertandingan sepak bola leg pertama perempat final Liga Champions UEFA antara AC Milan dan SSC Napoli pada 12 April 2023 di stadion San Siro di Milan. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut prediksi skor Bologna vs AC Milan di giornata 30 Liga Italia, Sabtu (15/4/2023) pukul 20.00 WIB.

Stefano Pioli akan dikabarkan akan melakukan rotasi besar-besaran saat melawan Bologna guna menyiapkan pemain yang bugar saat melawan Napoli di leg kedua perempat final Liga Champions pekan depan.

Meski demikian, Rossonerri diyakini akan menang meskipun melakukan sejumlah rotasi saat bertandang ke markas Bologna di Stadion Renato Dall'Ara.

Prediksi Skor Bologna vs AC Milan

  • SportsKeeda: Bologna 1-2 AC Milan
  • Tribunnews: Bologna 0-1 AC Milan

Baca juga: Demi Balaskan Dendam ke AC Milan, Presiden Napoli Buat Kesepakatan dengan Ultras Partenopei

Stefano Piolo Lakukan Rotasi, Prioritaskan Laga vs Napoli

Dua minggu lalu AC Milan menang 0-4 dari Napoli, kemudian menang lagi 1-0 saat bertemu di Liga Champions kemarin.

Milan sempat meraih hasil imbang melawan Empoli diantara kemenangan melawan Napoli, menunjukkan performa yang kurang konsisten.

Berita Rekomendasi

Rossonerri kini berada di posisi keempat di klasemen liga saat ini dengan 52 poin, berjarak 7 poin dari Lazio di posisi kedua.

Posisi mereka masih belum aman di empat besar. Inter Milan dan Atalanta terus membuntuti, belum lagi Juventus yang juga mengincar posisi empat besar.

Meski membutuhkan kemenangan guna mengamankan posisi empat besar, namun Stefano Pioli lebih mementingkan pertandingan melawan Napoli.

Faktanya, termasuk pertandingan leg pertama melawan Napoli, perjalanan ke Bologna dan leg kedua, Rossoneri akan memainkan tiga pertandingan dalam waktu kurang dari 150 jam.

Pelatih AC Milan asal Italia Stefano Pioli berbicara dengan penyerang AC Milan asal Portugal Rafael Leao selama interupsi pertandingan sepak bola leg pertama perempat final Liga Champions UEFA antara AC Milan dan SSC Napoli pada 12 April 2023 di stadion San Siro di Milan.
Pelatih AC Milan asal Italia Stefano Pioli berbicara dengan penyerang AC Milan asal Portugal Rafael Leao selama interupsi pertandingan sepak bola leg pertama perempat final Liga Champions UEFA antara AC Milan dan SSC Napoli pada 12 April 2023 di stadion San Siro di Milan. (Marco BERTORELLO / AFP)

Baca juga: Ismael Bennacer Gabung Pemain Elite AC Milan, Cetak Gol Liga Champions Saat Kalahkan Napoli 1-0

Ada sedikit dilema yang dihadapi Stefano Pioli menjelang pertandingan ini. Dia bahkan tidak punya waktu untuk melakukan konferensi pers prapertandingan seperti biasa karena jadwal yang padat.

Laga melawan Bologna menjadi krusial dalam perlombaan empat besar klasemen. Namun, ada juga peluang nyata untuk lolos ke semifinal Liga Champions, di mana Inter atau Benfica akan menunggu.

Kabar baiknya adalah skuad Milan berada dalam kondisi yang terbaik untuk bermain, dan tampaknya rotasi massal adalah pilihan Pioli saat ini.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Atalanta
17
13
1
3
41
18
23
40
2
Napoli
17
12
2
3
26
12
14
38
3
Inter Milan
15
10
4
1
40
15
25
34
4
Lazio
17
11
1
5
32
24
8
34
5
Fiorentina
15
9
4
2
28
11
17
31
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas