Thomas Doll Puji Pemain Persija Jakarta, Mentalitas Pemain Kian Berkembang
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengungkapkan suka dukanya dalam menukangin tim itu di musim pertamanya.
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengungkapkan suka dukanya dalam menukangin tim itu di musim pertamanya.
Seperti diketahui, di musim perdananya di Liga 1 Indonesia ini, Thomas Doll sukses membawa Persija Jakarta finis di peringkat kedua.
Persija Jakarta mengoleksi 66 poin dalam 34 pertandingan, hasil dari 20 kemenangan, enam hasil imbang, dan menelan delapan kekalahan.
Pelatih asal Jerman itu pun mengakui ada satu hal yang membuatnya senang selama mengarsiteki Macan Kemayoran - julukan Persija.
Thomas senang karena anak didiknya bisa menunjukkan mental bermain yang luar. Tidak hanya saat bertanding, namun juga dalam sesi latihan.
"Saya pikir sangat menyenangkan apabila kembali melihat ke belakang, saya sangat-sangat senang, setiap sesi latihan, mereka (pemain) selalu penuh semangat, motivasi," kata Thomas.
Pelatih berusia 57 tahun itu mengatakan bahwa mental bermain adalah hal yang harus ditanamkan ke para pemain Persija.
Sejak didatangkan awal musim 2022/23, Thomas menilai sudah banyak kemajuan yang ditunjukkan Riko Simanjuntak dkk.
"Kami melihat perkembangan tidak hanya soal taktik, tetapi dari semua aspek, dan kami juga banyak memenangkan laga di detik-detik terakhir," ungkap Thomas.
"Itu menunjukkan mental kami sudah sangat bagus, waktu saya datang pertama kali juga saya tekankan, saya ingin mental Eropa, jadi saya sangat memuji mental pemain," jelasnya.
Seperti diketahui, setidaknya Persija berhasil menang dramatis dalam tiga pertandingan di musim ini.
Menariknya, dalam ketiga pertandingan tersebut, sosok Hansamu Yama lah yang turut menjadi aktor penyelamat Macan Kemayoran.
Terbaru, Hansamu Yama mencetak gol penentu kemenangan di menit akhir babak kedua, pada laga kontra Dewa United, pekan ke-33 Liga 1 2022/23, Senin (10/4/2023).
Sebelumnya, Hansamu juga pernah menyumbang satu gol di menit akhir (90'+6') ketika menghadapi Bali United, yang berakhir 3-2 untuk kemenangan Persija.
Bak dejavu, Hansamu kembali menjadi penyelamat Persija ketika menjamu Barito Putera.
Pada saat pertandingan tersisa beberapa detik lagi, Hansamu berhasil menjebol gawang Barito Putera dan berhasil membawa Persija mengunci kemenangan menjadi 2-1.