Smackdown Ala Cristiano Ronaldo, Al Nassr Terancam Tak Berjodoh dengan Gelar Liga Arab Saudi
Sorotan negatif kembali menyasar Cristiano Ronaldo saat beraksi bersama Al Nassr di Liga Arab Saudi, Rabu (19/4/2023) dinihari tadi.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Kekalahan melawan Al Hilal membuat Al Nassr gagal mendekati perolehan poin milik Al Ittihad selaku pemuncak klasemen.
Dengan perolehan 53 poin, Al Nassr masih tertinggal tiga poin dari Al Ittihad yang menempati posisi teratas klasemen.
Jarak poin tersebut berpeluang semakin melebar mengingat Al Ittihad belum memainkan laga pada pekan ini.
Jika mampu mengemas kemenangan pada laga pekan ini, otomatis jarak antara Al Ittihad dengan Al Nassr berubah menjadi enam poin.
Seandainya hal itu terjadi, misi Cristiano Ronaldo untuk bisa membawa Al Nassr memenangkan gelar Liga Arab Saudi terancam sirna.
Gelar Liga Arab Saudi pun takkan berjodoh dengan tim yang diperkuat Cristiano Ronaldo pada akhir musim ini.
Dengan menyisakan enam laga sisa, Al Nassr perlu mengoptimalkan laga yang ada agar bisa meraih kemenangan.
Disisi lain, Al Nassr juga perlu berharap Al Ittihad terpeleset pada beberapa laga untuk bisa mengkudeta posisi puncak.
Layak dinanti seperti apa hasil perjuangan Cristiano Ronaldo bersama Al Nassr pada akhir musim ini di Liga Arab Saudi.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)