Prediksi Skor Chelsea vs Nottingham Forest di Liga Inggris, Frank Lampard Bidik Kemenangan Keduanya
Chelsea diprediksi bakal menang dengan skor 2-0 kontra Nottingham Forest dalam lanjutan Liga Inggris pekan 36, Sabtu (13/5/2023) malam hari WIB.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Berikut prediksi skor Chelsea vs Nottingham Forest dalam lanjutan Liga Inggris pekan 36, Sabtu (13/5/2023) malam hari WIB.
Duel Chelsea vs Nottingham Forest dijadwalkan digelar di Stadion Stamford Bridge, kick-off jam 21.00 WIB.
Setelah menorehkan kemenangan perdana di Liga Inggris kontra Bournemouth pekan lalu dengan skor 1-3, kini pelatih Chelsea Frank Lampard bakal bidik kemenangan yang keduanya.
Sementara itu, bermain penuh di depan pendukungnya sendiri, Chelsea diprediksi bakal menang dengan skor 2-0 kontra Nottingham Forest nanti malam.
Baca juga: Chelsea vs Nottingham: Demi Nama Baik Frank Lampard, Live on Vidio Sabtu 13 Mei Pukul 21.00 WIB
Prediksi Skor
Sportskeeda: Chelsea 2-0 Nottingham Forest
SportsMole: Chelsea 2-1 Nottingham Forest
90min: Chelsea 1-1 Nottingham Forest
Lampard Bidik Kemenangan Keduanya
Chelsea bakal melanjutkan perjalanannya di Liga Inggris pekan 36 dengan melawan Nottingham Forest di d Bridge.
Setelah mengalami rentetan kekalahan, akhirnya Chelsea dapat memenangkan satu laga saat di asuh oleh Frank Lampard.
Satu kemenangan tersebut didapati Chelsea saat bersua dengan Bournemouth pada pekan lalu dengan skor 1-3.
Atas hasil tersebut, Lampard bakal membidik kemenangan keduanya saat menjadi pelatih Chelsea musim ini.
Lampard menyebutkan bahwa koneksi antar pemain dengan sang pelatih adalah kuncinya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.