Aji Santoso Mulai Bicara soal Kapan Jadwal Liga 1 Dirilis LIB, Persebaya Butuh Kejelasan
Pelatih Persebaya, Aji Santoso mulai buka suara mempertanyakan kapan jadwal Liga 1 2023/2024 dirilis oleh operator Liga Indonesia Baru (LIB).
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Persebaya, Aji Santoso mulai buka suara mempertanyakan kapan jadwal Liga 1 2023/2024 dirilis oleh operator Liga Indonesia Baru (LIB).
Info yang beredar sebelumnya dari tuturan Ketua Umum PSSI, Erich Thohir, liga 1 2023/2024 rencananya dimulai pada 1 Juli mendatang.
Tapi hingga saat ini, satu setengah bulan sebelum kick-off belum juga dirilis jadwal resmi Liga 1 oleh LIB.
"Memang akan lebih bagus dalam waktu dekat ini segera dirilis karena pelatih-pelatih menyusun program berdasarkan kapan kompetisi dimulai," ucap Aji Santoso, dikutip dari Tribun Jatim.
Baca juga: Daftar Transfer Sukses Liga 1: Persib & Persija Serasi, Persebaya hingga PSS Sedang Jor-joran
Masalah klasik, masalah yang hampir terulang hampir disetiap awal musim soal kejelasan waktu kick-off yang akan berdampak pada persiapan tim.
Sejauh ini, Persebaya sudah memulai persiapan Liga 1 2023/2024 dengan menggelar latihan perdana pada 10 Mei lalu.
Meski belum komplet, empat pemain asing Bajol Ijo sudah gabung menjalani latihan.
Bagi Aji, pelatih klub akan lebih mudah untuk menyusun program latihan jika jadwal musim depan sudah dibagikan ke masing-masing klub.
"Kalau jadwal dari PSSI sudah turun itu akan lebih mudah bagi kami menyusun program," pungkasnya.
Suara Madura United
Sebelum Persebaya, Madura United sudah lebih dulu melempar pertanyaan kapan jadwal Liga 1 dirilis.
Presiden klub Madura United, Achsanul Qosasi menuangkannya lewat postingan Instagram pribadinya pada Jumat (12/5/2023).
Dia juga turun menyeret PSSI yang dinilai para pengurus saat ini belum bekerja nyata dari sekedar pembicaraan.
Menurut Qosasi, seharusnya pengurus PSSI langsung dilantik oleh KONI setelah terpilihnya Erick Thohir sebagai ketua.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.