Ayo Dapatkan Tiket Laga FIFA Matchday Indonesia vs Argentina
Tiket laga FIFA Matchday Indonesia vs Argentina benar-benar diminati para pecinta sepakbola di Indonesia.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tiket laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Timnas Argentina benar-benar diminati para pecinta sepakbola di Indonesia.
Dua hari tiket dilepas, tanggal 5 dan 6 Juni sebanyak 40 ribu tiket ludes terjual.
Bahkan, tiket yang dijual setiap pukul 12.00 WIB langsung ludes terjual di bawah lima menit.
Rabu (7/5/2023) ini bisa jadi kesempatan terakhir bagi para pecinta sepakbola yang ingin mendapatkan tiket Indonesia vs Argentina.
Sebanyak 20 ribu tiket kembali akan dijual di platform Tiket.com pada pukul 12.00 WIB.
Tiket yang dijual untuk Rabu ini, yakni kategori 3 Rp 600 ribu, Kategori 2 Rp 1 juta 2 ratus ribu, kategori 1 Rp 2,5 juta dan VIP Barat/Timur Rp 4 juta 250 ribu.
Sementara itu, setelah berhasil membeli tiket, para pembeli kemudian akan dijadwalkan penukaran tiket dengan menunjukkan e-tiket yang telah diterima melalui email atau halaman ‘Your Orders’ di aplikasi tiket.com kepada petugas di lapangan untuk scan QR Code.
Saat penukaran, pembeli wajib menunjukkan kartu identitas KTP untuk verifikasi.
Kemudian setelah terverifikasi, e-tiket akan ditukarkan menjadi gelang dan penonton akan mendapat gelang sesuai kategori tiket yang dibeli.
Kategori VIP Barat dan Timur serta kategori 1 dan 2 akan mendapatkan seat number.
Sementara kategori tiga tidak mendapatkan seat number namun wajib masuk sesuai zona yang telah dipilih.
Lokasi penukaran akan diumumkan melalui email blast dan media sosial PSSI.
Pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina akan tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada 19 Juni 2023.