Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sindiran Halus Presiden Barcelona ke Messi yang Pilih Gabung Klub MLS: Dia Tak Ingin Tantangan

Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengomentari soal keputusan Lionel Messi yang memilih pindah ke Inter Miami.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Sindiran Halus Presiden Barcelona ke Messi yang Pilih Gabung Klub MLS: Dia Tak Ingin Tantangan
Twitter/Fabrizio Romano
BERGABUNG INTER MIAMI- Kejutan datang di bursa transfer, Lionel Messi akan bergabung dengan Inter Miami setelah dia meninggalkan PSG. Lionel Messi akan bergabung dengan klub Amerika Inter Miami setelah keluar dari juara Prancis, Paris Saint-Germain. Pengumuman akan dilakukan segera. Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengomentari soal keputusan Lionel Messi yang memilih pindah ke Inter Miami. 

"Presiden Laporta memahami dan menghormati keputusan Messi yang ingin bersaing di liga dengan tuntutan lebih sedikit, jauh dari sorotan dan tekanan yang dialaminya dalam beberapa tahun terakhir."

"Baik Joan Laporta dan Jorge Messi juga sepakat untuk bekerja sama untuk mempromosikan penghargaan yang layak dari para penggemar Barca untuk menghormati pesepak bola yang telah, sedang, dan akan selalu dicintai oleh Barca," tutup pertanyaan Barcelona.

Dengan demikian, Inter Miami akan menjadi klub ketiga yang dibela Lionel Messi selama karier hidupnya.

Sebelumnya, Messi telah membela dua klub yakni Barcelona dan Paris Saint-Germain (PSG).

Salama 16 tahun membela Barcelona, Lione Messi sukses mencetak 672 gol dan 303 assist dari total 778 penampilan.

Sedangkan dua musim bersama PSG, Messi mampu mengukir 32 gol dan 35 assist dari 75 penampilan.

Tercapainya kesepakatan Lionel Messi dengan Inter Miami sekaligus meruntuhkan proposal besar klub Liga Arab Saudi, Al Hilal.

Berita Rekomendasi

Messi sebenarnya mendapatkan tawaran kurang lebih Rp 9,5 triliun dari Al Hilal untuk merumput di Liga Arab Saudi.

Namun Messi nampaknya tak tergoda dengan iming-iming uang dari klub Liga Arab Saudi tersebut dan memilih gabung Inter Miami.

Hingga kini belum diketahui berapa nilai kontrak Messi bersama klub MLS tersebut.

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Brighton
13
6
5
2
22
17
5
23
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
4
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
5
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas