Perbedaan Gaji Ronaldo, Benzema & Messi setelah Keluar dari Eropa, La Pulga: Uang Bukanlah Segalanya
Inilah jumlah perbedaan gaji Ronaldo, Benzema dan Messi setelah keluar dari kompetisi Eropa. La Pulga paling sedikit: uang bukanlah segalanya.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Gara-gara Messi
Followers akun Instagram Paris Saint-Germain (PSG) mendadak menurun drastis.
Menurunnya followers tersebut dikarenakan sang mega bintang Lionel Messi pergi meninggalkan PSG.
Lionel Messi resmi hengkang dari PSG setelah melakoni laga melawan Clermont Foot di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, Minggu (4/6/2023).
La Pulga julukan Messi hengkang dengan status bebas transfer lantaran kontaknya habis pada 30 Juni 2023 dan PSG tidak minat untuk memperpanjang.
Baca juga: Julian Nagelsmann Ditunggu di Paris Sebagai Pelatih PSG Pengganti Christophe Galtier
Setelah kepergian Messi ternyata begitu membekas bagi PSG.
Hal tersebut dikarenakan menurunnya jumlah followers Instagram resmi PSG.
Diketahui, sebelum ditinggalkan Leo Messi, akun Instagram PSG tercatat masih berada di angka 70 juta followers.
Terpantau oleh Tribunnews pada Jumat 9 Mei 2023, pukul 08.00 WIB, Instagram milik PSG sekarang memiliki 67,7 juta followers.
Artinya PSG mengalami penurunan jumlah followers kisaran 2 juta lebih.
Sementara laga perpisahan Messi di PSG terbilang cukup tragis.
Sebab, PSG dipaksa kalah di kandang sendiri oleh Clermont Foot dengan skor akhir 2-3.
Terlepas dari itu, Messi berhasil memberikan 3 trofi bersama PSG yang terdiri dari 2x juara Liga Prancis dan sekali juara Piala Prancis.
Sejak bergabung ke PSG sejak 10 Agustus 2021, Messi tercatat berhasil mengemas 22 gol dan 31 assist selama 2 musim membela Les Parisiens.