Update Hasil Babak Pertama Timnas Indonesia vs Palestina: Skor 0-0, Peluang Elite Gol Sulit
Update hasil babak pertama pertandingan Timnas Indonesia vs Palestina pada FIFA Matchday, Rabu (14/6/2023).
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Update hasil babak pertama pertandingan Timnas Indonesia vs Palestina pada FIFA Matchday, Rabu (14/6/2023).
Duel babak pertama Timnas Indonesia vs Palestina yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, berakhir dengan skor 0-0.
Adapun Timnas Indonesia sejatinya memiliki banyak peluang untuk mencetak gol.
Tercatat pada 45 menit babak pertama, Timnas Indonesia memiliki lima peluang emas untuk mencetak gol.
Namun, ketangguhan penjaga gawang Palestina, Rami Hamada membuat gawang Palestina masih nirbobol hingga babak pertama berakhir.
Baca juga: Live Streaming & Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Palestina: Rafael Starter, Sandy Walsh Cadangan
Jalannya Pertandingan
Timnas Indonesia mengawali pertandingan babak pertama dengan langsung menyerang pertahanan Palestina.
Skuad Garuda langsung menerapkan bola direct ke lini depan.
Diharapkan kecepatan Rafael Struick dan Dimas Drajat mampu merepotkan pertahanan Palestina.
Pada lima menit pertama, Timnas Indonesia nampak masih meraba-raba skema permainan.
Masih banyak penggawa Garuda yang melakukan kesalahan umpan.
Sedangkan Palestina lebih sering melakukan melakukan umpan krosing ke dalam pertahanan Timnas Indonesia.
Namun, serangan Palestina belum mampu membahayakan gawang Timnas Indonesia.
Peluang pertama Timnas Indonesia hadir pada menit ke-17.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.