Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Timnas Indonesia vs Argentina, Kejutan Shin Tae-yong Lawan Peringkat 1 FIFA

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong siap memberikan kejutan saat menghadapi juara Piala Dunia 2022, Argentina pada ajang FIFA Matchday besok.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Timnas Indonesia vs Argentina, Kejutan Shin Tae-yong Lawan Peringkat 1 FIFA
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menjawab pertanyaan wartawan saat konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (18/6/2023). Menjelang FIFA Matchday melawan Timnas Argentina pada Senin (19/6/2023), pelatih dan pemain Timnas Indonesia merasa optimis dapat bermain baik dan mengambil pengalaman melawan tim nomor satu dunia. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong siap memberikan kejutan saat menghadapi juara Piala Dunia 2022, Argentina pada ajang FIFA Matchday besok, Senin (19/6/2023).

Pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pukul 19.30 WIB.

Setibanya di Jakarta setelah menghadapi Palestina (14/6), skuad Timnas Indonesia langsung menjalani latihan sebagai persiapan lawan Argentina.

Tapi ada yang beda dengan sesi latihan kali ini, di mana pagar pembatas lapangan ditutupi dengan kain hitam. Momen itu terjadi beberapa hari hingga menjelang pertandingan.

Baca juga: Rafael Struick Curi Perhatian Media Argentina jelang Laga Timnas Indonesia vs Argentina

Hal ini tak biasa dilakukan Shin Tae-yong, bahkan mendapat sorotan dari berbagai media asing karena ini hanya laga persahabatan.

Laporan media Argentina, Ole, menuliskan menuliskan bahwa hal tersebut "insolito" alias tidak biasa.

"Dalam latihan, Shin Tae-yong, pelatih tim rival, menutupi propertinya (lapangan) dengan kanvas hitam," tulis Ole.com.ar.

BERITA REKOMENDASI

"Penasaran, tentu saja, mengingat ini hanya sebuah pertandingan persahabatan," lanjutnya.

Upaya itu dilakukan Shin Tae-yong agar anak asuhnya bisa fokus terhadap persiapan yang mereka jalani.

"Untuk menutupi Lapangan itu permintaan saya, PSSI membantu untuk menutupi Lapangan," kata Shin Tae-yong sebelum memimpin latihan beberapa waktu lalu.

"Dari sekarang kami ada perubahan dari latihan, harus lebih fokus kalau tidak ketutup pasti fokus menurun," sambungnya.

Mantan pelatih Korea Selatan yang pernah mengalahkan Jerman di Piala Dunia itu memang suka membuat kejutan, tak hanya dalam hal susunan pemain yang kerap berbeda dari satu pertandingan ke pertandingan yang lainnya saja.

Jelang FIFA Matchday melawan Palestina, Timnas Indonesia menggelar latihan malam hari di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (10/6/2023). Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memastikan, salah satu pemain naturalisasinya, Sandy Walsh tidak bisa tampil saat menghadapi Palestina. SURYA/HABIBUR ROHMAN
Jelang FIFA Matchday melawan Palestina, Timnas Indonesia menggelar latihan malam hari di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (10/6/2023). Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memastikan, salah satu pemain naturalisasinya, Sandy Walsh tidak bisa tampil saat menghadapi Palestina. SURYA/HABIBUR ROHMAN (SURYA/HABIBUR ROHMAN)

Termasuk dalam perencanaan melawan Argentina.

Shin Tae-yong terang-terangan akan memberi kejutan kepada publik.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas